Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Sempat Direm Beberapa Kali

Kompas.com - 23/10/2011, 11:49 WIB

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Pihak PT Angkasa Pura I tengah mengupayakan evakuasi pesawat Lion Air 737-900 ER dengan nomor pesawat PK-LHO yang tergelincir di Bandara Sepinggan Balikpapan, Minggu (23/10/2011) pagi. Pesawat asal Tarakan dengan tujuan Jakarta tersebut tergelincir hingga keluar run way.

"Pesawat sempat mengerem beberapa kali sampai akhirnya keluar dari landasan pacu," ujar salah seorang petugas keamanan bandara yang tidak mau disebut namanya. Salah satu penumpang mengatakan pesawat sempat mengerem tiga kali sebelum masuk ke lapangan rumput di ujung landasan.

Namun, hal tersebut tak sampai menimbulkan kepanikan di antara penumpang. Semua penumpang selamat dalam insiden ini. 

Pesawat Lion Air dari Tarakan tergelincir saat mendarat di Bandara Sepinggan, Balikpapan, Minggu sekitar pukul 07.25 Wita. Saat itu, Bandara Sepinggan juga sedang diguyur hujan deras. Seluruh penumpang dilaporkan selamat.

Akibat kejadian ini, penerbangan dari dan ke Bandara Sepinggan sementara dihentikan sampai pukul 13.00 WITA. Sampai saat ini penerbangan yang tertunda dari bandara tersebut sudah mencapai 20 jadwal penerbangan. Selain itu, tujuh penerbangan ke bandara tersebut dialihkan ke bandara lain. Satu penerbangan return to home based (RTH).(Tribun Kaltim/Geafry Necolsen)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com