Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sanksi Iran Berlaku Penuh, Harga Minyak Naik?

Kompas.com - 02/07/2012, 08:02 WIB
Ester Meryana

Penulis

BRUSSELS, KOMPAS.com - Sanksi Uni Eropa terhadap Iran akhirnya berlaku penuh pada 1 Juli 2012, setelah adanya pengecualian pada sejumlah kontrak dan asuransi. Hal ini sebagai upaya memberikan tekanan bagi Iran untuk menghentikan proyek nuklirnya. 

Menurut International Energy Agency, berkurangnya ekspor Iran dapat menjadi gangguan pasokan terbesar dalam keanggotaan OPEC (organisasi negara pengekspor minyak)  setelah pemberontakan bersenjata menghentikan produksi minyak di Libya tahun lalu.

Gangguan suplai minyak juga terjadi dengan adanya pemogokan oleh pekerja Norwegia sehingga membatasi pengiriman minyak dari wilayah North Sea. "Kami perkirakan harga minyak Brent akan naik didorong oleh sanksi minyak Iran dan potensi kehilangan pasokan dari North Sea," sebut Gordon Kwan, Head of Regional Energy Research Mirae Asset Securities yang berbasis di Hong Kong, dalam sebuah laporan pada tanggal 28 Juni 2012.

Sebelumnya, harga minyak Brent berjangka jatuh di bawah 90 dollar AS per barrel pada 21 Juni 2012 untuk pertama kali dalam 18 bulan. Itu terjadi seiring dengan kekhawatiran krisis utang Eropa akan semakin menyebar.

Analis Kwan dan Ole Hansen dari Saxo Bank AS menuturkan, embargo Iran dan mogok kerja di Norwegia diharapkan bisa meningkatkan harga minyak. Pada tanggal 29 Juni 2012, harga minyak Brent untuk penetapan Agustus sudah naik 7 persen menjadi 97,80 dollar AS per barrel di ICE Futures Europe exchange.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Hari Ini

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Hari Ini

Whats New
Harga Daging Ayam di Bawah HET, Mendag: Kalau Segini Terus-terusan Peternak Rugi

Harga Daging Ayam di Bawah HET, Mendag: Kalau Segini Terus-terusan Peternak Rugi

Whats New
Hibah Alat Belajar SLB Ditagih Bea Masuk Ratusan Juta Rupiah, Bea Cukai Sebut Ada Miskomunikasi

Hibah Alat Belajar SLB Ditagih Bea Masuk Ratusan Juta Rupiah, Bea Cukai Sebut Ada Miskomunikasi

Whats New
Wall Street Menghijau, Saham Tesla Melesat 15 Persen

Wall Street Menghijau, Saham Tesla Melesat 15 Persen

Whats New
Hari Buruh 2024, KSPI: Cabut Omnibus Law Cipta Kerja, Hapus 'Outsourcing'

Hari Buruh 2024, KSPI: Cabut Omnibus Law Cipta Kerja, Hapus "Outsourcing"

Whats New
[POPULER MONEY] Perbedaan Kondisi Ekonomi Saat Ini dengan Krisis 1998 | Cara Menjawab 'Apakah Ada Pertanyaan?' Saat Wawancara Kerja

[POPULER MONEY] Perbedaan Kondisi Ekonomi Saat Ini dengan Krisis 1998 | Cara Menjawab "Apakah Ada Pertanyaan?" Saat Wawancara Kerja

Whats New
Petugas KCIC Kembalikan Barang Penumpang Whoosh yang Tertinggal, Berisi Uang Rp 50 Juta

Petugas KCIC Kembalikan Barang Penumpang Whoosh yang Tertinggal, Berisi Uang Rp 50 Juta

Whats New
AdaKami Buka Kemungkinan Kerja Sama dengan Perbankan jadi 'Lender Institusional'

AdaKami Buka Kemungkinan Kerja Sama dengan Perbankan jadi "Lender Institusional"

Whats New
Investasi Apple di Indonesia Capai Rp 1,6 Triliun, Bahlil: Belum Ada Komunikasi ke Kami

Investasi Apple di Indonesia Capai Rp 1,6 Triliun, Bahlil: Belum Ada Komunikasi ke Kami

Whats New
Cara Isi Saldo GoPay lewat Aplikasi DANA

Cara Isi Saldo GoPay lewat Aplikasi DANA

Spend Smart
Cara Cek Nomor Rekening BSI dengan Mudah

Cara Cek Nomor Rekening BSI dengan Mudah

Spend Smart
Harga Paket Vision+ dan Cara Berlangganan

Harga Paket Vision+ dan Cara Berlangganan

Spend Smart
Dorong Investasi di Industri Antara, Kemenperin: Kami Persiapankan 'Tax Holiday'

Dorong Investasi di Industri Antara, Kemenperin: Kami Persiapankan "Tax Holiday"

Whats New
Astra Life Catat Premi Bruto Rp 6,1 Triliun Sepanjang 2023

Astra Life Catat Premi Bruto Rp 6,1 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
Rugi Bersih GOTO Susut 78 Persen, Jadi Rp 862 Miliar pada Kuartal I-2024

Rugi Bersih GOTO Susut 78 Persen, Jadi Rp 862 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com