Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 6 Kesamaan yang Dimiliki Para Miliarder Dunia

Kompas.com - 28/12/2015, 12:22 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

KOMPAS.com - Kini ada 1.826 miliarder di seluruh dunia. Akan tetapi, siapa sangka ternyata ribuan orang super kaya tersebut memiliki sifat dan ciri-ciri yang hampir serupa?

Menurut perbandingan dari situs GoCompare yang menganalisis data dari Forbes antara tahun 1996 dan 2015, ada beberapa hal sama yang dimiliki oleh para orang super kaya dunia. Apa sajakah?

Berikut uraiannya:
1. Menikah
88 persen miliarder dunia menikah dan memiliki pasangan. Contoh yang paling dikenal saat ini adalah CEO Facebook Mark Zuckerberg yang memiliki kekayaan mencapai 35 miliar dollar AS atau setara sekitar Rp 488 triliun dan memiliki seorang istri, Priscilla Chan. Keduanya baru saja menyambut kelahiran putri mereka, Max.

2. Memiliki keturunan
Hanya 21 persen miliarder dunia yang tidak memiliki keturunan. Menurut data Forbes, 25 persen miliarder memiliki 4 orang anak dan 17 persen memiliki 5 orang anak atau lebih. Sebagai contoh, Donald Trump memiliki 5 orang anak, yaitu Ivanka, Tiffany, Donald Trump Jr, Eric, dan Barron.

3. Memiliki gelar sarjana
Meski miliarder seperti pendiri Virgin Richard Branson dan pendiri Microsoft Bill Gates dikenal karena memperoleh kekayaan tanpa pendidikan di perguruan tinggi, namun 77 persen miliarder dunia memiliki gelar sarjana atau tingkat di atasnya. Miliarder telekomunikasi Meksiko Carlos Slim, misalnya, memiliki gelar di bidang teknik.

4. Memiliki rambut
Hanya 21 persen miliarder dunia yang botak meskipun sebagian besar milairder adalah pria. Kebanyakan orang super kaya dunia memiliki rambut, lihat saja pendiri Alibaba Jack Ma.

5. Mereka tidak mengenakan kacamata
Hingga tahun 2015, tidak banyak miliarder yang mengenakan kacamata, misalnya pendiri Spanx Sara Blakely. Hanya 41 persen miliarder yang mengenakan kacamata.

6. Berzodiak Aquarius
12,5 persen miliarder dunia lahir antara tanggal 21 Januari hingga 19 Februari, misalnya ratu media Oprah Winfrey. Sementara itu, hanya 5,9 persen orang-orang super kaya dunia yang lahir di antara tanggal 21 Juni dan 22 Juli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

Whats New
Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Whats New
Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Whats New
Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Whats New
Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Whats New
OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin 'Student Loan' Khusus Mahasiswa S-1

OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin "Student Loan" Khusus Mahasiswa S-1

Whats New
Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Whats New
Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Whats New
Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Whats New
Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Whats New
Telat Bayar Tagihan Listrik Bisa Kena Denda, Berapa Biayanya?

Telat Bayar Tagihan Listrik Bisa Kena Denda, Berapa Biayanya?

Whats New
Harga Bahan Pokok Senin 20 Mei 2024, Harga Cabai Merah Keriting Turun

Harga Bahan Pokok Senin 20 Mei 2024, Harga Cabai Merah Keriting Turun

Whats New
Simak, Ini Cara Cek Lolos Tidaknya Seleksi Prakerja 2024

Simak, Ini Cara Cek Lolos Tidaknya Seleksi Prakerja 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com