Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semester I 2017, PT KAI Raup Pendapatan Rp 9 Triliun

Kompas.com - 28/07/2017, 15:43 WIB
Moh. Nadlir

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membukukan pendapatan sebesar Rp 9 triliun sepanjang semester I 2017, atau 46 persen dari target pendapatan tahun ini Rp 19,49 triliun.

Direktur Keuangan PT KAI, Didiek Hartantyo menyebut, dari pendapatan itu, laba bersih yang didapat Rp 750 miliar. Meski masih jauh dari target, dia menganggap pencapaian tersebut masih positif.

"Per Juni total aset KAI Rp 27 triliun, dengan revenue Rp 9 triliun dan ," kata Didiek di Jakarta, Jumat (28/7/2017).

Didiek masih yakin, pendapatan perseroan tahun ini bisa melampaui perolehan tahun sebelumnya sebesar Rp 15,2 triliun dengan laba bersih Rp 1 triliun.

"Ya alhamdulillah kalau setengah tahun saja sudah Rp 750 miliar. Ini tanda- tanda akhir tahun bisa tumbuh dengan baik," kata Didiek.

Guna menggenjot kinerja, KAI berupaya meningkatkan pelayanan. "Kami lakukan continue improvement. Kami lakukan perbaikan di semua stasiun. Ke depan lounge di stasiun dibenahi. Cirebon sudah cukup bagus. Yogyakarta sudah ada bisnis lounge. Nanti ke stasiun berikutnya," tutup Didiek.

Untuk diketahui, PT KAI menargetkan bisa mengangkut 46,1 juta ton barang pada tahun ini. Target tersebut naik signfikan dibandingkan realisasi angkutan barang 2016 sebesa 34,6 juta ton.

Untuk jumlah penumpang tahun ini, KAI membidik jumlah yang diangkut sebanyak 367 juta penumpang. Target itu mengalami kenaikan dibandingkan realisasi 2016 yang sebesar 315 juta penumpang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com