Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dekati Level Psikologis 22.000, Indeks Dow Jones Kembali Cetak Rekor

Kompas.com - 02/08/2017, 07:57 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Indeks Dow Jones Industrial Average kembali mencetak rekor baru dengan kenaikan 0,33 persen atau 72,80 poin ke level 21.963,92 dalam penutupan perdagangan Selasa waktu AS atau Rabu (2/8/2017) dini hari waktu Indonesia.

Dua indeks utama lain yang terkoreksi dalam tiga hari pun akhirnya kembali menguji kekuatan. Indeks S&P 500 menguat 0,24 persen ke level 2.476,35. Adapun indeks Nasdaq naik 0,23 persen ke angka 6.362,94.

Dalam sebulan terakhir, indeks Dow Jones melompat 2,54 persen. Harga saham Boeing mengontribusi lonjakan terbesar dengan porsi 300 poin terhadap indeks. "Hal ini terutama didorong oleh laporan kinerja yang luar biasa," kata Crit Thomas, global market strategist Touchstone Investment kepada CNBC.

Menurut data Thomson Reuters, hingga Selasa, sekitar 72 persen konstituen indeks S&P melaporkan laba yang lebih tinggi ketimbang prediksi. Sedangkan 69 persen melaporkan pendapatan yang lebih tinggi ketimbang estimasi.

Data ekonomi yang rilis di AS hari Selasa adalah Institute for Supply Management (ISM) yang melaporkan indeks aktivitas pabrik yang turun ke angka 56,3 bulan Juli dari 57,8 bulan sebelumnya. Angka bulan Juni ini adalah angka tertinggi sejak Agustus 2014.

Di sisi lain, belanja konstruksi AS turun 1,3 persen pada bulan Juni menjadi 1,21 triliun dollar AS. Ini adalah angka terendah sejak September 2016. "Penurunan belanja konstruksi ini menyumbang penurunan pada pertumbuhan ekonomi," kata Gregory Daco, chief US economist Oxford Economics di New York kepada Reuters.

 

Berita ini diambil dari kontan.co.id dengan judul: Dow Jones rekor, mendekati 22.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com