Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkom Serahkan Alat Bantu Bagi 5.200 Difabel

Kompas.com - 05/08/2017, 17:00 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk memberikan bantuan penyaluran alat bantu untuk 5.200 difabel. Bantuan itu merupakan bagian dari program Telkom Disability Care dan diberikan dalam rangkaian ulang tahun Telkom ke-52.

Menteri BUMN Rini Soemarno yang menyaksikan pemberian bantuan alat bantu untuk difabel menilai kegiatan itu sudah selayaknya dilakukan BUMN sebagi wujud hadir untuk negeri.

“Sudah selayaknya keberadaan BUMN dirasakan seluruh lapisan masyarakat, termasuk oleh penyandang disabilitas," ujar Rini seperti dikutip dari siaran pers Telkom yang diterima Kompas.com, Jakarta, Sabtu (5/8/2017).

Alat bantu untuk 5.200 difabel yang diberikan Telkom terdiri dari 720 kaki palsu, 52 alat bantu low vision, 52 audio book, 52 Al-Quran digital, 52 alat bantu dengar, serta 4.272 buku braille.

Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga mengungkapkan, program Telkom Disability Care merupakan program tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat berkebutuhan khusus.

Telkom berharap dengan adanya program ini maka para penyandang difabel bisa meningkatkan daya saing. Sebab bantuan tak hanya alat bantu difabel saja namun juga program bantuan dana pengembangan kewirausahaan.

Selain itu ada juga program pembuatan aplikasi khusus bagi sekolah-sekolah luar biasa (SLB) dan mempekerjakan para penyandang difabel.

Telkom menargetkan akan mempekerjakan sebanyak 152 tenaga kerja difabel di berbagai lini operasional TelkomGroup sesuai dengan kompetensi masing-masing.

"Hal ini guna mendorong kemandirian ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan para penyandang difabel di Indonesia,” kata Alex.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com