Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Mudah Menikmati Gaya Hidup Tanpa Menjebol Isi Dompet

Kompas.com - 06/08/2017, 13:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Siapa, sih, yang tidak ingin menikmati gaya hidup? Menjalankan gaya hidup bukan hal yang salah selama Anda tetap menyesuaikannya dengan kemampuan finansial.

Jadi, penghasilan yang Anda miliki bisa termanfaatkan optimal baik untuk menutup kebutuhan hidup primer maupun untuk mendukung Anda menikmati gaya hidup.

Tapi, bukankah gaya hidup identik dengan pengeluaran yang besar dan pemborosan?

Belum tentu juga. Anda tetap bisa menikmati gaya hidup yang Anda inginkan tanpa harus menjebol isi dompet.

Perkembangan teknologi dan industri keuangan saat ini memberi Anda celah agar bisa menikmati gaya hidup dengan cara lebih hemat. Berikut ini cara-cara yang bisa Anda jalankan:

1.Buatlah rekening khusus gaya hidup

Setiap mendapatkan penghasilan, yang terpenting adalah Anda disiplin membagi anggaran. Menyisihkan dana untuk tabungan hari depan dan membayar cicilan bila ada. Anda juga bisa membuat rekening khusus untuk pengeluaran seputar gaya hidup.

Rekening ini bisa Anda gunakan khusus tanpa perlu mengganggu alokasi anggaran untuk kebutuhan hari depan dan cicilan.

2.Manfaatkan aplikasi diskon dan cashback

Semakin banyak aplikasi-aplikasi menarik yang memungkinkan Anda mendapatkan diskon atau cashback dalam berbelanja aneka rupa.

Misalnya, aplikasi Shopback atau Fave/Groupon. Anda bisa mendapatkan diskon atau cashback lumayan bila bertransaksi memakai aplikasi mereka.

Misalnya, diskon atau cashback untuk transaksi dining di restoran terkemuka, menginap di hotel, juga belanja online lain.

3.Optimalkan transaksi nontunai

Berbagai macam alat transaksi nontunai bisa membantu Anda lebih hemat dalam berbelanja atau bertransaksi untuk kebutuhan gaya hidup.

Banyak bank yang sekarang menawarkan berbagai keuntungan berupa diskon atau harga khusus untuk transaksi memakai alat pembayaran nontunai. Misalnya, uang elektronik hingga kartu debit.

4.Kartu kredit bisa sangat membantu

Masih berhubungan dengan optimalisasi alat transaksi nontunai, penggunaan kartu kredit juga bisa membantu Anda menjalankan gaya hidup dengan cara lebih ekonomis.

Manfaatkan promo dan tawaran berbagai fitur kartu kredit yang sesuai dengan kebutuhan gaya hidup Anda.

Selama Anda disiplin membayar penuh tagihan dan cermat memanfaatkannya, kartu kredit bisa sangat berguna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com