Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diskon 10 Persen Masuk Tol Jakarta-Cikampek Berakhir Hari Ini

Kompas.com - 03/09/2017, 12:51 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

CIKARANG, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JMSR) menyatakan potongan harga pembayaran tol non-tunai sebesar 10 persen di jalan tol Jakarta-Cikampek berakhir sampai hari ini, Minggu (3/9/2017).

Seperti diketahui, dalam menyambut Idul Adha, Jasa Marga memberikan Diskon 10 persen untuk pembayaran non-tunai diruas jalan tol Jakarta-Cikampek. Pemberian diskon ini sejak 28 Agustus 2017.

"Iya diskon (pembayaran non-tunai) sampai hari ini," ujar Direktur Operasi II Jasa Marga, Subakti Syukur saat ditemui di Kantor Jasa Marga Cabang Tol Jakarta-Cikampek, Minggu (3/9/2017).  

Subakti mengatakan, perseroan juga telah menghentikan semua proyek pembangunan di sekitar jalan tol Jakarta-Cikampek. Hal itu, untuk mendukung kelancaran lalu lintas pada libur Idul Adha. 

(Baca: Antisipasi Kepadatan, Disiapkan Sistem "Contra Flow" di Tol Cikampek)

 

Dalam hal ini, terdapat dua proyek pembangunan di jalan tol Jakarta-Cikampek, yakni pembangunan jalan layang tol dan pembangunan kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT) Jabodebek. 

"Kami sudah memberhentikan proyek dari hari Rabu (30/8/2017) kemarin. Paling besok (Senin) proyek pembangunan sudah dimulai lagi,"jelas dia. 

Subakti memperkirakan, kepadatan lalu lintas akan terjadi pada sore menjelang malam.

"Kami prediksikan sore ke malam itu padat. Paling tidak naiknya 7 persen dibandingkan hari Minggu biasanya. Paling padat itu hari Kamis mencapai 103.000 kendaraan," pungkas dia. 

Sekadar Informasi, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksikan sebanyak 97.000 kendaraan akan melewati gerbang tol Cikarang Utama pada Minggu (3/9/2017).

Dalam hal ini, Kemenhub juga telah menyiapkan skema penanganan kepadatan lalu lintas di jalan tol Cikampek. Salah satunya, dengan menggunakan sistem contra flow di KM 66 sampai KM 33 Jalan Tol Cikampek.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com