Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susi: Seperti Tulisan di Meme, After Done With Everybody Shit..

Kompas.com - 08/09/2017, 14:45 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengimbau anak-anak muda untuk mencintai laut perairan Indonesia.

Ketika menyampaikan kuliah umum di hadapan mahasiswa Universitas Kristen Indonesia, Susi mengungkapkan perasaan bahagianya jika berada di tengah laut.

"Saya pribadi kalau sudah di atas kano di tengah laut, sudah merdeka. Seperti orang bikin tulisan di meme, 'after done with everybody shit', sudah enggak terpikir lagi problem yang lain, merdeka," kata Susi, di UKI Cawang, Jakarta Timur, Jumat (8/9/2017).

Selain itu, menurut Susi, laut juga memberikannya rasa damai dan semangat setelah dirinya merasa jenuh di Jakarta. Susi akan memilih pulang ke kampung halamannya di Pangandaran, Jawa Barat dan membawa kano ke tengah laut.

(Baca: Susi: Sampean Demo Aku, tapi Kalau Ada Apa-apa Minta Tolong Aku)

 

"Sudah semua masalah hilang. Setelah itu saya pulang ke Jakarta, rasanya saya siap pindahin gunung, pindahin apa saja," kata Susi disambut gelak tawa ratusan mahasiswa Fakultas Ekonomi tersebut.

Sebanyak 70 persen wilayah Indonesia merupakan perairan. Jika masyarakatnya tidak mencintai laut, kata dia, Indonesia tidak akan maju.

Terlebih jika laut tidak dikelola dengan baik, Indonesia tidak akan dapat bersaing dengan negara-negara lainnya. Sebab, wilayah laut menghubungkan antara negara yang satu dengan yang lainnya.

"Jadi cinta laut memberikan kita sportivitas tinggi, matahari juga banyak di laut, dan hidup lebih sehat. Kalau di Jakarta cari langit biru saja susah, kalau di pinggir pantai lihat langit biru segar," kata Susi.

Ia mengimbau para mahasiswa untuk membawa ilmu ketika pulang ke kampung halamannya masing-masing.

Kemudian berbakti di daerahnya masing-masing dengan mengembangkan pariwisata perikanan dan wisata bahari.

"Ingat, ikan makanan paling sehat, enggak ada yang lebih baik dari ikan. Kalau enggak makan ikan, saya tenggelamkan, itu saja," kata Susi.

Kompas TV Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada semua masyarakat Indonesia melalui akun Twitter.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com