Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GMF Akan Lepas 10 Persen Saham ke Investor Strategis

Kompas.com - 12/09/2017, 05:54 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia Tbk (GMF) menyebutkan sebanyak 10 persen dari saham yang dilepas akan ditawarkan ke investor strategis. Dengan begitu, sebanyak 20 persen saham yang akan dipasarkan ke publik.

Seperti diketahui, dalam penawaran saham perdana atau Initial Public Offering (IPO) anak usaha Garuda Indonesia yang bergerak di bidang perbaikan dan perawatan pesawat itu akan melepas 10,89 miliar saham atau sebesar 30 persen saham.

"Yang sekarang untuk IPO adalah 20 persen kepada investor institusi dan publik. Sepuluh  persen sisanya ke strategic partner. Karena mereka menyatakan ketertarikannya untuk masuk, tetapi ya itu tetap negosiasi," ujar Komisaris Utama GMF Helmi Imam Satriyono saat ditemui di Hotel Four Season, Jakarta, Senin (11/9/2017).

Helmi menuturkan, investor strategis yang tertarik membeli saham GMF berasal dari perusahaan yang juga bergerak di industri perbaikan dan perawatan pesawat. Namun sayangnya dirinya enggan untuk menyebutkan perusahaan tersebut.

"Ada Maintenance, Repair, and Overhoul (MRO) di dunia. Mereka menyatakan tertarik, tetapi kami belum bisa jawab," tutur dia. 

Sementara itu, Direktur Pelaksana Mandiri Sekuritas, Laksono Widodo menambahkan, pihaknya akan menawarkan saham kepada publik di empat kota dalam dan luar negeri. Selain itu, GMF juga akan menawarkan saham kepada para pegawainya melalui Employee Stock Alocation (ESA).

"Jadi 20 persen yang ditawarkan itu termasuk bagian dari ESA. Investor kami akan cari di dalam dan luar negeri utamanya di Jakarta, Singapura, Hongkong, dan Kuala Lumpur," pungkas dia.

GMF secara resmi menawarkan saham awal dengan harga Rp 390 hingga Rp 510 per saham dengan target perolehan Rp 4,24 triliun hingga Rp 5,55 triliun. 

Masa penawaran saham GMF akan berlangsung dari 11 September hingga 21 September 2017. Dalam aksi ini GMF menunjuk PT Mandiri Sekuritas (Mansek), PT Bahana Sekuritas, PT Danareksa Sekuritas, dan PT BNI Sekuritas sebagai prnjamin pelaksana emisi saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com