Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Kulon Progo Diusulkan Jadi Etalase Seni Pertama di Indonesia

Kompas.com - 08/10/2017, 22:14 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

KULON PROGO, KOMPAS.com - Pemerintah menginginkan adanya sentuhan budaya yang kuat di Bandara Kulon Progo, Yogyakarta, yang masih dalam tahap awal pembangunan.

Bahkan seniman hingga budayawan akan digandeng untuk menjadikan Bandara Kulon Progo sebagai bandara etalase seni dan budaya pertama di Indonesia.

"Nanti bangunannya akan membanggakan masyarakat Yogyakarta," ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat meninjau proyek tesebut di Kulon Progo, Yogyakarta, Minggu (8/10/2017).

Menurut Menhub, kehadiran kearifan lokal di dalam bandara sangat penting sebagai daya tarik turisme. Apalagi tutur dia, Yogyakarta adalah kota yang dikenal dengan budayanya yang melekat kuat di masyarakat.

Oleh karena itu, Budi sudah memerintahkan AP I untuk banyak melakukan diskusi dan pembahasan agar kearifan lokal Yogyakarta bisa tercermin jelas di Bandara Kulon Progo.

Baca juga:
Persiapan Pariwisata Kulon Progo Menyambut Bandara Internasional Baru
Kambing Kurban Kulon Progo, Singapura, dan Ekonomi Kerakyatan

Nantinya tutur Budi, kearifan lokal itu tidak hanya tercermin dari lukisan, patung, atau karya seni lainnya. Namun juga akan terlihat jelas dari arsitektur bangunannya.

Selain itu, rencananya di sekitar bandara baru tersebut akan dibangun kampung-kampung budaya yang akan menjadi daya tarik tersendiri untuk turis.

Ia memastikan, Bandara Kulon Progo akan berbeda dengan Terminal 3 Soekarno-Hatta. Sebab sentuhan seni dan budaya akan ikut ditonjolkan sejak dari arsitekturnya.

"Bandara ini akan menjadikan Yogyakarta menjadi destinasi kedua setelah Bali dengan tujuan wisata kotanya dan Candi Borobudur," kata Menhub.

Saat ini, pembebasan lahan telah rampung 100 persen sehingga proses pembangunan bisa dimulai setelah desainnya rampung. Direncanakan, bangunan tahap awal seluas 120.000 meter persegi akan rampung pada 2019 mendatang.

PT PP (Persero) Tbk yang memenangkan seleksi proyek pembangunan Bandara Kulon Progo Yogyakarta, memperkirakan nilai proyek tersebut mencapai Rp 6,5 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Freeport Indonesia Catat Laba Bersih Rp 48,79 Triliun pada 2023, Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua Tengah

Freeport Indonesia Catat Laba Bersih Rp 48,79 Triliun pada 2023, Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua Tengah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com