Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Masa Tua Sejahtera? Hindari 4 Perilaku Ini Saat Usia 20

Kompas.com - 28/10/2017, 12:00 WIB

KOMPAS.com - Masa muda diibaratkan sebagai masanya membangun fondasi ‘istana finansial’ yang kuat. Masa di mana Anda menggunakan uang sebaik-baiknya.

Namun, kadang-kadang menghabiskan uang untuk bersenang-senang, belanja, nongkrong di restoran, hingga travelling jadi hal yang sulit dihindari.

Pada masa inilah, Anda sudah sepatutnya mulai meraba-raba mengenai arah dan tujuan hidup.

Katakan saja pada usia 20 tahun, Anda sudah mulai harus mengambil keputusan dan langkah penting dalam hidup.

Mulai dari perencanaan keuangan dan karier seperti apa yang hendak Anda jalani. Usia 20 tahun ke atas memang sudah dapat dikatakan sebagai “usia dewasa” bagi setiap orang.

(Baca: Kids Zaman Now Perlu Terapkan 7 Resep Kantong Sehat Ini)

Tak jarang seseorang merayakan hari ulang tahunnya yang ke-20 dengan membuat pesta yang besar dan megah.

Hal ini dilakukan karena ia sudah memasuki usia yang matang di mana ia sudah bisa mengambil keputusan dan arah hidupnya sendiri.

Walaupun sudah dikategorikan dewasa, tak jarang dari kita masih sering melakukan kesalahan. Terlebih lagi kesalahan keuangan.

Jika hal ini terjadi pada usia muda, keuangan pada masa tua bisa terancam. Padahal, kita semua tahu kalau masa tua adalah saat di mana Anda tinggal tenang dan menikmati hidup.

Tidak perlu bersusah payah lagi mencari uang karena sudah memiliki sejumlah uang yang sudah dikumpulkan untuk menyambut hari tua.

Agar masa tua sejahtera, hindari perilaku-perilaku ini pada masa muda. Apa saja itu?

1.Tabungan Belum Disiapkan apalagi Dana Darurat

Bagi kebanyakan orang, menabung kerap kali menjadi hal yang sulit dilakukan. Padahal, kebiasaan yang satu ini sudah diajarkan sejak masih kecil, bahkah sudah masuk usia sekolah. Namun, masih ada saja orang yang sulit untuk mengaplikasikannya dalam hidup.

Bagi usia muda saat ini, salah satu penyebab sulitnya menabung adalah karena hidup yang terlalu konsumtif. Saking konsumtifnya, sampai-sampai uang habis tanpa adanya alokasi untuk tabungan atau dana darurat.

Padahal, Anda sendiri tahu betapa pentingnya memiliki tabungan dan dana darurat.
Sebagai saran, mulailah alokasikan pemasukan yang diterima dengan gunakan konsep 50/30/20 budget.

Alokasikan 50 persen dari pemasukan untuk kebutuhan hidup yang sifatnya pokok semisal makanan dan ongkos transportasi. Alokasi 30 persen untuk kebutuhan Anda pribadi ataupun kredit yang diambil. Dan 20 persen untuk tabungan dan dana darurat.

Tidak perlu terlalu mengikuti perkembangan zaman, terlebih lagi hanya karena masalah “gengsi”. Agar masa tua lebih nikmat, tidak ada salahnya sehabis gajian, Anda langsung menyisihkan sebagian dari gaji tersebut dengan menerapkan konsep 50/30/20 di atas.

2.Asuransi dan Investasi? Entar Saja Deh

Salah satu cara untuk menyelamatkan keuangan dari risiko-risiko yang terjadi dan sama sekali tak diinginkan adalah dengan mengambil asuransi dan mulai berinvestasi. Banyak orang-orang yang berusia muda masih menunda-nunda memiliki dua instrumen penting ini dalam finansial mereka.

Jika ditanya kapan mulai berasuransi dan berivestasi, rata-rata jawabya, “Entar aja deh!”. Padahal, manfaat yang didapatkan sangatlah banyak.

Uang yang telah dialokasikan untuk asuransi dapat memproteksi keuangan jika datang hal-hal yang membahayakan keuangan. Uang diinvestasikan dapat dipetik hasilnya ketika Anda sudah pensiun nanti.

Selain menyisihkan uang untuk ditabung, ambil dari alokasi 20 persen pemasukan untuk asuransi dan investasi. Jika dirasa kurang, ambil 10 persen dari 30 persen pemasukan untuk kebutuhan pribadi agar alokasi pemasukan untuk investasi memberi hasil (return) yang maksimal.

3.Steve Jobs dan Bill Gates Bisa Sukses Walaupun Di-DO, Jadi untuk Apa Khawatir?

Ada saja yang masih menganggap remeh pendidikan. Alasannya ada saja begitu ditanya. Pasti pernah dapat jawaban seperti ini, “Steve Jobs dan Bill Gates saja bisa sukses sekalipun di-DO, kenapa mesti pusing kalau kuliah tidak selesai?”

Boleh-boleh saja punya pandangan seperti itu. Asalkan punya otak seperti otak Steve Jobs dan Bill Gates serta punya penemuan yang memiliki nilai jual seperti yang kedua orang tersebut ciptakan.

Sudah jelas-jelas pendidikan adalah investasi yang akan memuluskan jalan menuju masa yang cerah. Misalnya, untuk mendapatkan karier yang diinginkan, ada syarat minimal pendidikan yang harus ditempuh.

Bila tidak bisa memenuhinya, jangan harap Anda akan lolos pada tahap selanjutnya.
Pendidikan juga menjamin berapa besarnya gaji yang akan Anda terima. Semakin tinggi jenjang pendidikan dan banyaknya skill yang Anda miliki, semakin tinggi pula gaji yang akan diterima.

Saat menjalani pendidikan seperti kuliah, Anda sering mengabaikannya. Salah satunya dengan cara bolos kuliah.

Karena sering bolos kuliah, Anda akan tertinggal pelajaran dan IPK Anda terancam dapat nilai buruk. Kalau hal ini terus dilakukan, siap-siaplah untuk menjalani kehidupan masa tua yang melarat.

4.Masih Jauh dari Kata Cerdas dalam Menggunakan Kartu Kredit

Kartu kredit memang sengaja dibuat untuk mempermudah transaksi pembayaran. Namun, banyak juga orang yang tak kuasa menahan diri dalam menggunakan kartu kredit tanpa memerhatikan kapan waktu yang tepat untuk menggunakannya.

Kartu kredit memang menjadi bagian dari gaya hidup orang-orang muda masa kini yang cenderung menyukai cashless.

Namun, Anda jangan sampai salah memanfaatkan fungsinya. Anda juga pasti sudah tahu bahwa ada bunga yang dikenakan setiap kali melakukan pembayaran tagihan kartu kredit.

Jika terlambat melakukan pembayaran, Anda harus siap untuk membayar lebih pada bulan berikutnya.

Apabila Anda adalah salah satu orang yang memiliki kebiasaan di atas, mulai saat ini cobalah untuk menghindari perilaku-perilaku tersebut perlahan-lahan. Semua ini demi terwujudnya kehidupan masa tua yang Anda idam-idamkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Jakarta, Medan, dan Makassar  Masuk Daftar Smart City Index 2024

Jakarta, Medan, dan Makassar Masuk Daftar Smart City Index 2024

Whats New
Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Whats New
Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Earn Smart
Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Whats New
Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Whats New
Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Whats New
Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Earn Smart
Memenangkan Ruang di Hati Pelanggan

Memenangkan Ruang di Hati Pelanggan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com