Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Properti Seperti Apa yang Dilirik Generasi Milenial?

Kompas.com - 14/11/2017, 15:33 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Situs properti Rumah123.com beserta PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mengadakan ajang Festival Properti Indonesia. Acara yang dihelat pada 14-19 November 2017 ini menggandeng lebih dari 50 pengembang yang menawarkan berbagai tipe dan harga properti.

Menurut Country General Manager Rumah123.com Ignatius Untung, properti yang ditawarkan dalam pameran ini mulai dari harga Rp 250 juta. Adapun besaran cicilan dimulai dari Rp 1,5 juta per bulan.

Untung mengungkapkan, tipe properti ini sangat cocok bagi generasi milenial. Pasalnya, harga yang ditawarkan beserta besaran cicilannya masih masuk akal dan terjangkau.

Baca juga : Generasi Milenial, Pilih Liburan atau Beli Properti?

"Kalau nge-kost kurang lebih juga segitu, tapi jangan juga dibandingkan fasilitas yang wah banget. Artinya, properti kalau mau yang ideal tidak akan pernah bisa, kecuali lahir sudah kaya," ujar Untung di Mall Kota Kasablanka, Selasa (14/11/2017).

Untung pun membagi sejumlah kiat bagi generasi milenial untuk memilih properti. Yang terpenting adalah lokasi yang bagus dan strategis dan pasarnya potensial.

Properti yang dibeli tersebut pun sah-sah saja untuk ditempati terlebih dahulu selama beberapa tahun. Ke depan, setelah dua sampai tiga tahun dan gaji sudah naik, besaran cicilan biasanya masih tergolong sama.

Baca juga : Bahaya, Jika Generasi Milenial Tak Punya Keinginan Beli Rumah

"Setelah 2-4 tahun paling lama, sudah punya ruang gerak lagi. Apalagi kalau sudah nikah, punya joint income (pendapatan bersama), kemampuan mencicil lebih besar," jelas Untung.

Dalam pameran ini ditawarkan properti dengan harga mulai dari Rp 250 juta, yang lokasinya di luar Jakarta. Adapun properti yang berlokasi di Jakarta, harga yang paling murah adalah sekitar Rp 400 juta hingga Rp 450 juta.

Kompas TV Presiden Joko Widodo meresmikan rumah murah untuk masyarakat berpenghasilan rendah di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com