Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prudential Indonesia Tangani 30.000 Klaim Setiap Bulan

Kompas.com - 16/11/2017, 19:52 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan asuransi jiwa PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencatat tiap bulannya menangani 30.000 klaim kepada nasabah. Salah satu yang terbanyak adalah klaim rawat inap

"Untuk kesehatan porsi klaimnya 50 persen sampai 55 persen. Sisanya klaim yang lain seperti penyakit kritis atau benefit yang lain," ujar Presiden Direktur Prudential Indonesia, Jens Reisch di Gedung Prudential Center, Jakarta, Kamis (16/11/2017).

Jens mengungkapkan, perusahaan setiap tahunnya juga membayar klaim nasabah sebesar Rp 5 triliun. Kenaikan klaim kesehatan ini setiap tahunnya sebesar juga 10 persen.

"Ada beberapa faktor musiman. Tahun lalu kami banyak klaim penyakit demam berdarah," tutur dia.

Jens menambahkan, pada tahun ini perusahaan tidak akan mengalami lonjakan klaim dari para nasabah. Sebab, pada tahun ini tidak fenomena penyakit yang muncul.

Hingga Juni 2017, Prudential Indonesia telah membayar klaim nasabah hingga Rp 6,42 trilun. Angka tersebut naik 23,6 persen dari periode yang sama tahun lalu. "Jadi tahun ini stabil tidak ?ada lonjakan. Dan tahun ini tidak ada fenomena," pungkas dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com