Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasa Marga Tambah Kapasitas Transaksi di Gerbang Tol Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2018

Kompas.com - 22/12/2017, 10:30 WIB
Bernardin Mario P. N.

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang arus mudik Natal dan Tahun Baru 2018, PT Jasa Marga (Persero) Tbk terus berupaya memastikan lancarnya arus lalu lintas di jalan tol, khususnya di gerbang-gerbang tol yang diprediksi akan mengalami peningkatan volume kendaraan.

Untuk memastikan lancarnya arus lalu lintas di gerbang tol, pihak Jasa Marga mengatakan akan menambah kapasitas transaksi di gerbang-gerbang tol yang diperkirakan akan mengalami kepadatan.

Melalui rilis yang diterima Kompas.com, Jasa Marga akan memanfaatkan gardu reversible di GT Cikarang Utama, GT Cileunyi, GT Pasteur, dan GT Ciawi.

Baca juga : Jelang Natal, Jasa Marga Siapkan 12 Mesin Mobile Pembaca Kartu

Selain itu juga akan ada penambahan mobile reader di GT Cikarang Utama sebanyak 6 unit, GT Cileunyi sebanyak 3 unit, dan GT Pasteur sebanyak 3 unit.

Jasa Marga juga akan mengoptimalkan Gardu E-Pass menjadi Hybrid, memindahkan lokasi top up, serta mengarahkan petugas di satelit GT Cengkareng.

Untuk mengantisipasi kurangnya saldo uang elektronik ketika membayar di gerbang tol, pihak Jasa Marga pun sudah berkoordinasi untuk menambah penyediaan uang elektronik dan penambahan lokasi top up tunai.

Penambahan sudah dilakukan penambahan fasilitas top up di gerbang tol sebanyak 31 titik di lokasi top up tunai menjadi 44 titik.

Jasa Marga juga sudah berkoordinasi dengan pihak Bank untuk melakukan penjualan uang elektronik di Gerbang Tol sebagai langkah mengurangi kepadatan di gerbang tol.

Kompas TV Larangan kendaraan berat untuk melintas guna memberi kenyamanan bagi warga di liburan panjang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com