Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naik 10,7 Persen, Laba Bersih BRI Tahun 2017 Tembus Rp 29 Triliun

Kompas.com - 24/01/2018, 18:47 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepanjang tahun 2017, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) meraup laba bersih Rp 29,04 triliun atau tumbuh 10,7 persen jika dibandingkan tahun lalu sebesar Rp 25,8 triliun.

Direktur Strategi Bisnis dan Keuangan BRI Haru Koesmahargyo mengatakan, pertumbuhan laba tersebut ditopang oleh kenaikan jumlah penyaluran kredit mencapai Rp 739,3 triliun atau tumbuh 11,4 persen jika dibandingkan tahun lalu sebesar Rp 663,4 triliun.

"Perolehan laba tersebut tak lepas dari penyaluran kredit BRI yang tumbuh double digit dan berada di atas rata rata industri perbankan nasional," ujarnya saat konferensi pers di kantor pusat Bank BRI, Jakarta, Rabu (24/1/2018).

Haru mengungkapkan, penyaluran kredit perseroan didominasi oleh penyaluran kredit mikro sebesar Rp 239,5 triliun.

Baca juga : Sepanjang Tahun 2017, BNI Catat Laba Bersih Rp 13,62 Triliun

Kemudian diikuti, kredit konsumer Rp 114,6 triliun, kredit ritel dan menengah sebesar Rp 197,8 triliun dan kredit korporasi sebesar Rp 187,4 triliun.

Sementara itu, dari sisi kualitas kredit, selama 2017 BRI menjaga kredit macet atau non performing loan (NPL) sebesar 2,2 persen atau di bawah rata-rata industri perbankan.

Selain itu, BRI mencatat pertumbuhan aset sebesar 12,2 persen year on year menjadi Rp 1.126 triliun dari Rp 1.003,6 triliun di akhir 2016 lalu.

BRI juga menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp 69,4 triliun kepada lebih dari 3,7 juta debitor baru selama periode Januari hingga Desember 2017.

Kemudian, BRI juga menghimpun Dana Pihak Ketiga (DPK) sebesar Rp 841,7 triliun sepanjang tahun 2017 atau tumbuh 11,5 persen dari tahun sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com