Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramadhan, Tiki Targetkan Kenaikan 50 Persen Volume Pengiriman

Kompas.com - 06/06/2018, 10:00 WIB
Ridwan Aji Pitoko,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan jasa pengiriman Tiki menargetkan kenaikan 50 persen volume kiriman selama Ramadan dibandingkan bulan lainnya.

Beberapa upaya kemudian dilakukan manajemen Tiki untuk bisa merealisasikan target tersebut. Salah satunya dengan membuka gerainya selama 24 jam penuh.

"Untuk menggenjot transaksi, Tiki akan membuka sekitar 50 gerai selama 24 jam ketika libur Lebaran dan memberikan diskon hingga 30 persen bagi pengiriman yang dilakukan pada 15 sampai 24 Juni 2018," ungkap Managing Director Tiki Tomy Sofhian dalam keterangan tertulisnya, Rabu (6/6/2018).

Upaya lainnya adalah menawarkan gratis ongkos kirim yang bekerja sama dengan e-commerce atau market place dan penarikan program loyalitas berhadiah mobil.

Tomy meyakini, libur Lebaran yang panjang tak hanya dimanfaatkan masyarakat untuk bersilaturahim melainkan juga berlibur dan berbelanja dengan keluarga.

Oleh karena itu, dia memprediksi permintaan jasa pengiriman akan melonjak tinggi saat periode tersebut.

"Sebagai perusahaan jasa pengiriman dengan jaringan yang luas, kami siap melayani dan memenuhi kebutuhan jasa pengiriman u di manapun dan kapanpun. Pada libur Lebaran ini, kami akan membuka gerai 24 jam dan layanan drive-thru terutama di kota-kota besar atau daerah-daerah wisata untuk memudahkan konsumen. Konsumen juga tetap dapat

memanfaatkan layanan JEMPOL (Jemput Online) di mana kurir TIKI yang akan mengambil barang kiriman langsung di lokasi," jelas Tomy.

Di sisi lain, Tomy menjelaskan bahwa selama Ramadan, transaksi pengiriman dari belanja online menjadi penyumbang terbesar pendapatan Tiki pada segmen ritel.

Barang-barang seperti pakaian, alat elektronik, tas, dan aksesoris, serta parsel mengalami peningkatan cukup signifikan dari bulan-bulan sebelumnya.

"Peningkatan pengiriman di Ramadhan umumnya terjadi pada tiga minggu sampai dengan satu minggu sebelum hari Lebaran," imbuh Tomy.

Guna menarik konsumen menggunakan jasa Tiki, manajemen telah menyiapkan promosi-promosi menarik mulai dari diskon SAURUS 20 persen untuk pengiriman selama sahur sejak pukul 00.00 – 06.00 WIB dari 29 Mei – 15 Juni 2018.

Ada pula diskon voucher hotel hingga Rp 300.000 untuk layanan Over Night

Service (ONS) yang berlaku mulai dari 25 Mei - 16 Juli 2018 dan diskon 30 persen untuk pengiriman dari DKI Jakarta selama 15 – 24 Juni 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com