Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Larangan Terbang Dicabut, Garuda Indonesia Kaji Penerbangan ke Paris

Kompas.com - 16/06/2018, 08:49 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Garuda Indonesia mengaku sedang mengkaji rencana pembukaan rute penerbangan baru ke Bandara Charles de Gaulle Paris, Perancis.

Kajian ini dilakukan didorong oleh pencabutan larangan terbang seluruh maskapai Indonesia oleh Uni Eropa, baru-baru ini.

"Kami berharap untuk Maret 2019 salah satu yang kami kaji untuk satu kota tambahan lagi di Eropa adalah Paris," kata Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala Nugraha Mansury di rumah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Jakarta Selatan, Jumat (15/6/2018).

(Baca: Eropa Resmi Cabut Larangan Terbang Seluruh Maskapai Asal Indonesia)

Pahala menjelaskan, sejak seluruh maskapai asal Indonesia dilarang terbang ke Eropa pada 2007 silam, Garuda Indonesia menjadi satu dari sejumlah maskapai yang bertahap mendapat izin mengudara oleh Uni Eropa pada 2009.

Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala Nugraha MansuryKOMPAS.com / ANDRI DONNAL PUTERA Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala Nugraha Mansury
Tercatat ada sekitar 7 maskapai yang dapat izin terbang ke Eropa dalam waktu 10 tahun, hingga pada Kamis (14/6/2018) Uni Eropa mencabut larangan terbang untuk seluruh maskapai asal Indonesia.

Pasar penerbangan Eropa dinilai Pahala signifikan, dilihat dari capaian jumlah penumpang selama ini.

Turis dari Eropa juga termasuk dalam tiga negara besar yang punya kontribusi signifikan untuk pariwisata Indonesia.

"(Turis dari) China, India, dan Eropa adalah yang pertumbuhan inbound turisnya cukup tinggi dan beberapa negara seperti Perancis, Belanda, Jerman jumlah turisnya juga cukup tinggi. Menurut kami, itu market yang potensial," katanya.

(Baca: Pencabutan Larangan Terbang Bukti Indonesia Dipercaya Dunia)

Garuda Indonesia merupakan maskapai asal Indonesia yang sudah lebih dulu membuka rute ke Eropa, yakni Jakarta-London dan Jakarta-Amsterdam.

Penerbangan Jakarta-London dibuka 3 kali dalam seminggu, sementara penerbangan Jakarta-Amsterdam dibuka 6 kali seminggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com