Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar Perempuan AS Terkaya Versi Forbes

Kompas.com - 13/07/2018, 08:30 WIB
Mutia Fauzia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

NEW YORK, KOMPAS.com - Forbes baru saja memublikasikan daftar perempuan-perempuan terkaya dengan usaha sendiri (self-made) di Amerika Serikat (AS).

Terdapat 7 pendatang baru di dalam daftar tersebut, dengan 4 di antaranya adalah pebisnis yang membangun dan mendulang kekayaannya dari bisnis kecantikan. Sehingga, bisa dikatakan tahun 2018 ini merupakan tahun bagi bisnis kosmetik.

Kylie Jenner, saudara dari Kim Kardashian yang memiliki lini bisnis kosmetik Kylie Cosmetics juga terdapat di dalam daftar tersebut.

Dilansir dari BusinessInsider, Forbers mengatakan, Kylie Jenner, dengan citranya sebagai seorang make up guru di Instagram, telah melahirkan arus baru dalam membangun bisnis, budaya, bahkan politik.

Dalam daftar kali ini, Forbes mengurutkan 60 perempuan terkaya di AS yang membangun kesuksesannya tanpa dorongan dari warisan. Jika dipadukan, total kekayaan para perempuan di dalam daftar ini bisa mencapai 71 miliar dollar AS, atau lebih tiggi 9,5 miliar dollar AS dari tahun sebelumnya.

Baca: Bos Facebook Kini Orang Ketiga Terkaya di Dunia

Untuk menentukan peringkat di dalam daftar ini, Forbes memperhitungkan total nilai saham yang dimiliki di perusahaan publik ataupun swasta, kepemilikan aset perumahan, serta aset lain yang dapat berupa karya seni, perhiasan, mobil, juga pesawat terbang.

Tahun ini, Taylor Swift nyaris keluar dari daftar, dan menduduki peringkat ke 60 dengan total kekayaan 320 juta dollar AS.

Berikut adalah daftar 7 perempuan yang baru saja masuk ke dalam daftar perempuan terkaya versi Forbes:

1. Anastasia Soare, dengan total kekayaannya yang berjumlah 1 miliar dollar AS, Anastasia menduduki peringkat ke 21. Anastasia sendiri merupakan pemilik dari merek kosmetik Anastasia Beverly Hills.

2. Kyile Jenner memiliki jumlah kekayaan senilai 900 juta dollar AS. Dengan merek kosmetik Kylie Jenner miliknya, Kylie berhasil menduduki posisi ke 27.

3. Huda Kattan, juga merupakan pebisnis di lini kosmetik yang sedang naik daun. Total kekayaanya sebesar 550 juta dollar AS, dengan merek bisnis kosmetiknya, Huda Beauty.

4. Theresia Gouw, sebagai salah seorang perempuan pengusaha yang menggeluti bidang teknologi, menduduki peringkat ke 40 dengan total kekayaan 500 juta dollar AS.

5. Anne Wojcicki, menduduki peringkat ke 44, dirinya merupakan co-founcer sekaligus CEO perusahaan yang melayani test DNA, 23andMe. Total kekayaannya mencapai 440 juta dollar AS

6. Kim Kardashian, kakak dari Kylie Jenner ini menduduki peringkat ke 54 dengan berbagai pemasukan dari acara reality Shownya, bisnis game online, serta lini bisnis kosmetiknya, KKW Beauty. Total kekayaan yang dimiliki Kim senilai 350 juta dollar AS.

7. Theresa Tucker, founder sekaligus CEO untuk software yang biasa digunakan oleh korporasi di bidang keuangan, BlackLine, menduduki perinkat ke 51 dengan jumlah kekayaan 380 juta dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com