Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panen Perdana, Petambak di Muara Gembong Raup Rp 18 Juta Per Bulan

Kompas.com - 26/07/2018, 15:18 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Kurniasih Budi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para petambak udang di proyek percontohan program perhutanan sosial di Muara Gembong, Bekasi, Jawa Barat, telah menikmati hasil panen perdana mereka.

Panen perdana lahan tambak di Muara Gembong ini mencapai 4 sampai 5 ton per hektar atau jauh lebih tinggi sebelum program perhutanan sosial dijalankan, sekitar 50 sampai 100 kilogram per hektar.

"Hal ini terlihat pada panen perdana yang mencatat pendapatan bersih yang diterima petambak mencapai Rp 72 juta per 4 bulan atau Rp 18 juta per bulan. Selain itu, petambak juga dapat membayar upah untuk pekerja tambak sesuai dengan UMR (Upah Minimum Regional), yaitu Rp 3,4 juta per bulan," tutur Project Manager Redistribusi Aset Muara Gembong, Agus Dwi Handaya, melalui keterangan tertulis kepada Kompas.com, Kamis (26/7/2018).

Proyek di Muara Gembong yang dahulu digulirkan oleh Presiden Joko Widodo ini dilaksanakan melalui redistribusi aset yang difasilitasi Kementerian BUMN.

Baca juga: Tinjau Tambak Udang dan Ikan di Muara Gembong, Jokowi Naik Motor Trail

Khusus di Muara Gembong, yang menjadi Project Leader adalah Bank Mandiri dan dibantu Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, PLN, dan PT Perikanan Indonesia.

Agus mengungkapkan, dalam proses redistribusi aset lahan tambak Muara Gembong, Balai Layanan Usaha Produksi Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan membantu dalam hal pengolahan lahan tambak dan pengadaan bibit udang.

Sementara untuk penerbitan Izin Pemanfaatan Hutan Perhutanan Sosial dibantu oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Izin itu akan diterbitkan bagi petambak lokal penggarap, dengan syarat mereka mesti menanam mangrove di lahan yang sama.

Baca juga: Bank Mandiri Revitalisasi Lahan Tambak Muara Gembong

Agus meyakini, dengan sinergi sesama BUMN dan kementerian terkait, dapat membantu meningkatkan pendapatan para petambak secara signifikan sekaligus mendorong pertumbuhan perekonomian.

"Skema redistribusi aset kepada petambak lokal secara terintegrasi ini dapat dilakukan di wilayah lain dengan kondisi yang relatif sama. Dengan begitu, kami percaya bahwa melalui program ini, tingkat kesejahteraan masyarakat jadi meningkat dan mendorong pertumbuhan ekonomi lebih merata," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ormas Bakal Bisa Kelola Izin Tambang, Ini Alasan Bahlil

Ormas Bakal Bisa Kelola Izin Tambang, Ini Alasan Bahlil

Whats New
TRIS Bakal Bagikan Dividen Final, Simak Besarannya

TRIS Bakal Bagikan Dividen Final, Simak Besarannya

Whats New
Kenaikan BI Rate Tak Beri Dampak Langsung ke Industri Fintech Lending

Kenaikan BI Rate Tak Beri Dampak Langsung ke Industri Fintech Lending

Whats New
Menteri Trenggono Ungkap Ada 5 Perusaahan Vietnam yang Tertarik Investasi Benur

Menteri Trenggono Ungkap Ada 5 Perusaahan Vietnam yang Tertarik Investasi Benur

Whats New
Stagwell Tambahkan Leverate Group ke Program Global Affiliate

Stagwell Tambahkan Leverate Group ke Program Global Affiliate

Whats New
Tertahan Sejak 2022, Bea Cukai Akhirnya Serahkan Alat Belajar SLB ke Pihak Sekolah

Tertahan Sejak 2022, Bea Cukai Akhirnya Serahkan Alat Belajar SLB ke Pihak Sekolah

Whats New
BI Beberkan Perbedaan Kondisi Ekonomi Saat Ini dengan Krisis 1998

BI Beberkan Perbedaan Kondisi Ekonomi Saat Ini dengan Krisis 1998

Whats New
Kemenperin: Indeks Kepercayaan Industri April Melambat Jadi 52,30

Kemenperin: Indeks Kepercayaan Industri April Melambat Jadi 52,30

Whats New
Intip 'Modern'-nya Pasar Tradisional Lebak Budi di Lampung, Usai Tawar Menawar Bayarnya Pakai QRIS

Intip "Modern"-nya Pasar Tradisional Lebak Budi di Lampung, Usai Tawar Menawar Bayarnya Pakai QRIS

Whats New
IHSG Ditutup Menguat 119 Poin, Rupiah Masih Lesu

IHSG Ditutup Menguat 119 Poin, Rupiah Masih Lesu

Whats New
Logam Mulia Bisa Jadi Pelindung Aset, Bagaimana Penjelasannya?

Logam Mulia Bisa Jadi Pelindung Aset, Bagaimana Penjelasannya?

BrandzView
KKP Mulai Uji Coba Penangkapan Ikan Terukur, Ini Lokasinya

KKP Mulai Uji Coba Penangkapan Ikan Terukur, Ini Lokasinya

Whats New
Namanya 'Diposting' Jadi Menteri BUMN di Medsos, Menteri KKP: Kita Urus Lobster Dulu...

Namanya "Diposting" Jadi Menteri BUMN di Medsos, Menteri KKP: Kita Urus Lobster Dulu...

Whats New
Genjot Dana Murah, Bank Mega Syariah Gelar Program Tabungan Berhadiah

Genjot Dana Murah, Bank Mega Syariah Gelar Program Tabungan Berhadiah

Whats New
Foxconn Tak Kunjung Bangun Pabrik di RI, Bahlil: Masih Nego Terus...

Foxconn Tak Kunjung Bangun Pabrik di RI, Bahlil: Masih Nego Terus...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com