Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bus Diskotek Diamankan Kemenhub, Ini Fasilitas yang Disediakan

Bus tersebut diketahui setelah Kemenhub melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Darat) melihat iklan bus tersebut di media televisi.

(Baca: Tidak Penuhi Izin, Kemenhub Kandangkan Bus Pesta)

Kemudian, Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Pudji Hartanto menugaskan para pegawainya untuk berpura-pura menjadi pelanggan dengan memesan bus tersebut.

Dalam pemesanan tersebut, pegawai yang ditugaskan meminta pihak manajemen untuk mengantarkan bus pesta ke alamat Kementerian Perhubungan. Namun, permintaan tersebut ditolak oleh manajemen PO? Royale VIP Bus.

"Setelah itu dia menyatakan tidak bisa kalau didatangkan. Kita pancing ada DP dulu dan dijemput di mana, ada. Akan tetap dia (manajemen PO Royale VIP Bus) enggak mau, baru kita tunjukkan bahwa kita dari Kemenhub ingin memeriksa," ujar Pudji saat ditemui di Kantor Kemenhub, Jakarta, Jumat (21/7/2017). 

Akhirnya, Kemenhub bisa mejemput bus pesta tersebut di tempat perawatan PO bus tersebut di daerah Pondok Kacang, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Selanjutnya, dikandangkan di halaman Kementerian Perhubungan.

Dari pengamatan Kompas.com, kalau lihat dari luar nampak seperti bus biasanya. Akan tetap interior bus berbeda dari bus biasanya. Bangku bus diubah memanjang horizontal yang terdapat samping kiri dan kanan.

Kemudian, dihiasi lampu berwarna-warni . Selanjutnya ditambahkan dua tiang yang berada di tengah-tengah kursi. Dua buah televisi dan tempat bartender juga melengkapi bus tersebut. Serta beberapa speaker suara dipasangkan di dalam bus tersebut.

Tidak lupa terdapat sebuah toilet yang berada di sebelah tangga keluar. Ruangan antara sopir dengan penumpang disekat dengan papan.

"Mereka (antara penumpang dan sopir) berkomunikasi melalui telepon," jelas dia.

Selain itu, warna kaca bus berwarna gelap dan tidak tembus pandang jika diihat dari luar, serta dilengkapi tirai untuk menutup kaca bus.

Untuk menyewa bus tersebut, terang Pudji, diberikan tarif perorangan Rp 1 juta per jam yang beroperasi di jalan raya Jabodetabek. "Akan tetapi, miminal harus pesan selama tiga jam," kata mantan Kepala Korps Lalu Lintas Polri ini. 

Dari sisi kreatifitas, Pudji mendukung modifikasi yang dilakukan oleh PO Bus. Akan tetapi, PO bus harus memenuhi izin yang telah ditetapkan. 

"Saya dukung apabila ada kreatifitas baru. Akan tetapi, safety kenyamanan  harus oke dan untuk peruntukan apa nanti, penumpang atau tranportasi. Kalau ada hal lain, kita dalami dulu dalam study, setelah oke kita lakukan pelaksanaan," pungkas dia.

Sementara itu, pihak manajemen PO Royale masih belum berhasil dihubungi untuk dikonfirmasi.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/07/21/211408126/bus-diskotek-diamankan-kemenhub-ini-fasilitas-yang-disediakan

Terkini Lainnya

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Whats New
BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke