Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dana Haji Diinvestasikan, Biaya Berangkat Haji Bisa Turun

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Bambang Brodjonegoro menuturkan, Malaysia mampu membuktikan bahwa investasi dana haji mampu menurunkan separuh biaya haji masyarakatnya.

"Karena dana haji yang baik dengan manfaat yang terukur maka mereka akhirnya cukup membayar separuhnya," ujarnya dalam acara diskusi dana haji di Jakarta, Sabtu (5/8/2017).

Saat ini, biaya haji jamaah Indonesia mencapai Rp 34,8 juta. Angka ini sebenarnya lebih rendah dari biaya yang seharusnya dibayarkan yaitu Rp 68 juta.

Hal itu bisa terjadi berkat investasi dana haji yang dilakukan pemerintah selama ini. Namun biaya haji bisa semakin turun bila investasi dana haji dilakukan secara optimal termasuk ke proyek infrastruktur.

Saat ini, saldo dana haji Indonesia Rp 96,2 triliun dan dana abadi umat mencapai Rp 3 triliun. Total saldo dana haji yang terkumpul sebesar Rp 99 triliun.

Namun dari total dana itu hanya Rp 36,7 triliun yang diinvestasikan di Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

Sisanya sebesar Rp 62,6 triliun justru masih disimpan dalam deposito di perbankan syariah. Bambang menyarankan agar dana haji Indonesia diinvestasikan ke sukuk.

Imbal hasilnya mencapai 8-9 persen, lebih besar dari pada menyimpannya di deposito bank syariah. (Baca: Dana Haji Tak Dimanfaatkan, Ibarat Bendungan Nganggur)

Namun dana haji Indonesia hanya separuh dari tabungan haji Malaysia yang mencapai Rp 180 triliun.

Sekitar 46 persen dari dana tabungan haji Malaysia tersebut diinvestasikan di pasar modal.

Selain itu Malaysia juga mengivestasikan tabungan haji masyarakatnya ke sektor yang menguntungkan mulai dari perdagangan, keuangan, hingga perkebunan di dalam dan luar negeri.

Setiap tahun, Malaysia mendapatkan imbal hasil dari investasi dana hajinya mencapai Rp 8 triliun.

Meski begitu, Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Yuslam Fauzi meyakini, dana haji akan melonjak bila investasi dijalankan secara optimal.

Bahkan ia mengungkapkan, dengan imbal hasil investasi 8-10 persen, maka dana haji Indonesia akan menyusul Malaysia pada 10 tahun ke depan.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/08/06/083000826/dana-haji-diinvestasikan-biaya-berangkat-haji-bisa-turun-

Terkini Lainnya

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Whats New
Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Whats New
Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Whats New
Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Whats New
Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke