Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semester I 2018, Barito Pacific Rampungkan Akuisisi Star Energy

Manajemen Barito menunda RUPSLB yang awalnya akan dilakukan pada 22 Januari 2018 sampai dengan waktu yang akan ditentukan lebih lanjut. Namun, tidak melampaui kuartal II 2018 dan dengan agenda yang sama.

Penundaan terjadi salah satunya karena adanya minat yang tinggi dari calon investor terutama institusi asing terhadap rencana aksi korporasi BRPT.

Wakil Presiden Direktur PT Barito Pacific Tbk Rudy Suparman memastikan, penjadwalan ulang RUPLSB tersebut tidak membatalkan rencana rights issue dan akuisisi Star Energy. Penundaan tersebut justru untuk mengakomodir atensi dari investor asing.

"Pelaksanaan RUPSLB akan dilaksanakan pada tanggal yang akan ditentukan kemudian. Yang pasti pada akhir semester I 2018, rencana rights issue dan akuisisi 66,67 persen saham Star Energy akan tetap berjalan sesuai rencana," kata Rudy dalam pernyataannya, Jumat (29/12/2017).

Rudy menambahkan, Barito akan menerbitkan sebanyak-banyaknya 5,6 miliar saham baru. Adapun target perolehan dana sebanyak-banyaknya 1 miliar dollar AS. Dana sebesar itu selanjutnya akan digunakan untuk mendukung akuisisi Star Energy, serta menambah modal kerja perseroan.

"Pelaksanaan Rights issue juga bertujuan agar saham Barito Pacific dapat dimiliki oleh investor institusi baru dan publik, sehingga dapat berdampak positif terhadap likuiditas saham BRPT di bursa," jelas Rudy.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/12/29/145831026/semester-i-2018-barito-pacific-rampungkan-akuisisi-star-energy

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke