Sebagian besar korban merupakan tamu kunjungan BEI, yakni mahasiswa dari STIE Bina Dharma Palembang, Sumatera Selatan. Dari total 35 korban mahasiswa yang dirawat di RS MRCC Siloam Hospital Semanggi, sebanyak 17 orang masih mendapatkan perawatan.
"11 orang mendapatkan tindakan operasi, dan 7 orang sudah boleh pulang," kata Kepala Divisi Komunikasi Perusahaan BEI Oskar Herliansyah dalam keterangan tertulisnya, Selasa (16/1/2018).
Adapun dari total 26 mahasiswa yang dirawat di RS Jakarta, sebanyak 17 korban mahasiswa masih menjalani perawatan. Sementara itu, 9 orang mendapatkan tindakan operasi.
"Satu orang dosen masih menjalani perawatan di RS Tarakan," jelas Oskar.
Dari total 19 mahasiswa yang dirawat di RS Angkatan Laut Mintohardjo, sebanyak 16 orang menjalani perawatan. 3 orang mahasiswa lainnya memperoleh tindakan operasi.
Insiden tersebut terjadi pada Senin siang, sekira pukul 12.20 WIB. Lantai mezanine Gedung BEI Tower II seketika ambrol, menyebabkan puluhan korban mengalami luka-luka.
Sebagian besar korban adalah perempuan. Mereka mengalami luka-luka antara lain pada bagian tangan, kaki, kepala, hingga trauma dan syok.
https://ekonomi.kompas.com/read/2018/01/16/052011226/puluhan-mahasiswa-korban-ambrolnya-lantai-gedung-bei-masih-dirawat-di-rs
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan