Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Potensi Harga BBM Naik, Inflasi 2018 Diprediksi 4 Persen

Kepala Ekonom Standard Chartered Bank Indonesia Aldian Taloputra mengungkapkan, proyeksi inflasi pada tahun 2018 tersebut didasarkan kepada peningkatan inflasi bahan pangan (volatile food).

Selain itu, ada pula risiko kenaikan inflasi dari naiknya harga bahan bakar minyak (BBM) tipe ritel.

"Inflasi diperkirakan cukup stabil. Kita sudah lihat impor beras dan pemerintah juga menjaga harga BBM tidak berubah. Menurut kami itu cara menjaga stabilitas harga dan diharapkan menjaga daya beli," ujar Aldian pada konferensi pers Global Research Briefing 2018 Global Outlook di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta, Senin (22/1/2018).

Aldian menuturkan, prediksi inflasi sebesar 4 persen dilatar belakangi sejumlah faktor. Pertama, adanya normalisasi inflasi pangan dari deflasi yang terjadi pada tahun 2017 lalu.

Selain itu, kenaikan harga minyak dunia juga diperkirakan bakal memengaruhi kebijakan energi pemerintah. Aldian menuturkan, pihaknya memprediksi harga minyak mentah dunia akan berada pada kisaran 61 dollar AS per barrel.

Aldian pun menyatakan, harga ritel BBM saat ini berada pada kisaran 5-10 persen di bawah harga keekonomiannya. Sehingga, sejalan dengan naiknya harga minyak dunia, ada potensi harga minyak akan naik.

"Kami memperkirakan dugaan kenaikan terhadap harga bahan bakar mentah di 2018 akan berkontribusi sekitar 0,4 persentase poin terhadap inflasi total," jelas Aldian.

Ia menuturkan, skenario dasarnya adalah pemerintah vakal menaikkan harga BBM hanya untuk bahan bakar nonsubsidi, seperti Pertamax maupun Pertalite. Adapun harga bahan bakar teregulasi seperti premium dan solar akan dipertahankan.

"Kami memperkirakan inflasi melunak pada semester I 2018, sebelum mengalami kenaikan di semester II tahun ini," terang Aldian.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/01/22/163000426/ada-potensi-harga-bbm-naik-inflasi-2018-diprediksi-4-persen

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke