Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Orang Terkaya, Kebocoran Data NIK dan KK, 5 Berita Populer Ekonomi

Di dunia, posisi puncak orang terkaya yakni Jeff Bezos, bos Amazon, yang kekayaannya Rp 1.534 triliun atau hampir setara dengan target penerimaan pajak RI 2018 sebesar Rp 1.700 triliun.

Di Indonesia, posisi teratas orang terkaya versi Forbes masih Hartono Bersaudara, yakni Robert Budi dan Michael Hartono.

Dengan demikian, sudah 10 tahun mereka dinobatkan sebagai orang terkaya di Tanah Air.

Mengutip Forbes, Rabu (7/3/2018), Budi berada pada peringkat ke-69 daftar orang terkaya di dunia untuk tahun ini. Sementara itu, Michael berada pada peringkat ke-75.

Kekayaan Budi mencapai 17,4 miliar dollar AS atau sekitar Rp 238,38 triliun (kurs Rp 13.700 per dollar AS). Sementara Michael  16,7 miliar dollar AS atau Rp 228,79 triliun.

Selain soal daftar orang terkaya, pembaca kanal ekonomi Kompas.com juga masih menyoroti soal carut marutnya registrasi kartu SIM yang menemukan banyak identitas dobel NIK dan KK.

Temuan tersebut membuat resah sebab disinyalir data NIK dan KK masyarakat bocor.

Berikut lima berita populer di kanal ekonomi Kompas.com pada Rabu (7/3/2018) yang bisa Anda simak kembali pagi ini.

1. Ini 10 Orang Terkaya di Indonesia Versi "Forbes"

Majalah Forbes baru saja merilis daftar orang terkaya di dunia untuk tahun 2018. Daftar tersebut memuat lebih dari 2.000 orang paling tajir sedunia dari 78 negara.

Forbes pun memuat daftar orang-orang terkaya di Indonesia. Tahun ini, Hartono bersaudara, yakni R Budi dan Michael Hartono, tetap berada pada peringkat teratas daftar tersebut. 

2. Jadi Orang Terkaya di Dunia, Harta Jeff Bezos Capai Rp 1.534 Triliun

Majalah Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di dunia untuk tahun 2018. Forbes menyusun daftar yang memuat 2.208 orang paling kaya di dunia dari 72 negara.

Pada tahun 2018 ini, total kekayaan mereka mencapai 9,1 triliun dollar AS, meningkat 18 persen dibandingkan tahun lalu. Adapun kekayaan mereka rata-rata mencapai 4,1 miliar dollar AS.

3. Gaji Terlalu Tinggi, 500 Dokter di Kanada Protes

Di Kanada, lebih dari 500 orang dokter dan 150 orang mahasiswa kedokteran meneken surat yang berisi protes terkait gaji mereka. Bukan masalah gaji yang kecil, melainkan gaji yang mereka terima dirasa terlalu tinggi.

"Kami, dokter-dokter di Quebec yang meyakini sistem publik yang kuat, memprotes peningkatan gaji yang baru-baru ini dinegosiasikan oleh federasi medis," kata mereka dalam surat terbuka seperti dikutip dari CNBC, Rabu (7/3/2018).

4. "Durian Runtuh" Perekonomian Bali Jelang Akhir Tahun 2018

Perekonomian di Bali dan sekitarnya seakan mendapatkan durian runtuh atau keuntungan besar pada pertengahan hingga akhir tahun 2018 mendatang. Keuntungan itu sebagai dampak dari perhelatan pertemuan tahunan International Monetary Fund (IMF) dan Grup Bank Dunia yang akan dilaksanakan bulan Oktober 2018.

Chairman Bali Hotels Association Ricky Putra mengungkapkan, dari sisi pengusaha hotel, ada tiga fase dampak positif yang akan mereka terima karena pertemuan tahunan IMF-Bank Dunia digelar di Bali. Tiga fase tersebut adalah pre-event, the event, dan after the event.

5. Menkominfo Bantah Ada Kebocoran Data NIK dan KK

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara memastikan adanya isu kebocoran data nomor induk kependudukan (NIK) dan nomor kartu keluarga (KK) tidak dapat dibenarkan.

Rudiantara menegaskan, saat ini seluruh data masyarakat dan pelanggan operator telekomunikasi telah dilindungi regulasi berupa Peraturan Menteri Menkominfo Tahun 2016 tentang Perlindungan Data Pribadi.


https://ekonomi.kompas.com/read/2018/03/08/064057826/daftar-orang-terkaya-kebocoran-data-nik-dan-kk-5-berita-populer-ekonomi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke