Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perusahaan Nikel Ingin Buka Pabrik di KEK Sorong

Wakil Bupati Sorong Suka Harjono menyatakan, Pemkab Sorong saat ini telah fokus mempersiapkan segala sarana dan pra-sarana di KEK Sorong.

"Tentang regulasi termasuk persyaratan-persyaratannya maka harapan besar kami dari pihak investor bisa investasi ketika regulasinya sudah jelas dan status tanah juga sudah jelas. Untuk itu, keamanan, kenyamanan, dan sarana prasarana penunjang termasuk listrik dan air sudah mulai kami siapkan," ungkap Harjono saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (20/7/2018).

Adapun hal krusial yang mesti disiapkan guna menyambut investasi perusahaan nikel tersebut adalah ketersediaan listrik. Harjono menyampaikan bahwa saat ini kebutuhan listrik di KEK Sorong sudah cukup, tetapi perlu ditingkatkan untuk pengoperasian pabrik nikel itu.

"Kami di sana pakai pembangkit listrik tenaga mesin gas (PLTMG), bukan merupakan solar, tapi gas bumi. Kami punya penghasil gas bumi di sana. Kapasitas di kawasan itu sementara 17 megawatt. Untuk pabrik nikelnya saya pikir tergantung perkembangan perusahaan nanti umpama daya kita siapkan sekian-sekian, tetapi butuhnya enggak sesuai kan repot juga," papar Harjono.

Harjono pun berharap segala investasi termasuk pabrik nikel di KEK Sorong bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia Timur.

"Kami berharap mereka bisa mengelola apa yang kita harapkan untuk pertumbuhan ekonomi di Papua, Papua Barat, Maluku, dan Maluku Utara. Karena bagaimanapun Indonesia Timur adalah kawasan strategis untuk pertumbuhan dan pengembangan ekonomi," bebernya. 

Sementara itu, Menko bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan belum mengetahui berapa nilai investasi pabrik nikel tersebut.

Dia menyatakan, dalam waktu dekat ini akan mengunjungi KEK Sorong dalam waktu dekat ini.

"Nanti saya mau ke sana. Itu kan ada investasi di sana, tapi belum tahu nilainya berapa. Yang pasti sih ratusan juta dollar AS ya," kata Luhut.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/07/20/224100626/perusahaan-nikel-ingin-buka-pabrik-di-kek-sorong

Terkini Lainnya

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke