Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengintip Peluang Basahnya Bisnis "Laundry"

Kebutuhan pasar akan jasa cuci baju terutama di kota-kota besar akan selalu ada. Selain itu, kemajuan teknologi juga mendorong berkembangnya bisnis ini.

Bisnis laundry tak hanya soal pelayanan, tetapi sentuhan teknologi yang semakin bervariasi dan unik membuat persaingan bisnis laundry makin inovatif.

Saat International Franchise, Lisence and Business Concept Expo and Conference (IFRA) 2018 di Jakarta Convention Centre (JCC) Jumat-Minggu (20/7/2018-22/7/2018), setidaknya ada 8 waralaba laundry yang bisa menjadi pilihan.

Ketua Asosiasi Frenchise Indonesia (AFI) Andrew Nugroho ketika dihubungi Kompas.com, Senin (23/7/2018) menilai, bisnis laundry ini bisnis yang mengikuti perubahan gaya hidup.

“Sekarang banyak yang tinggal di apartemen, banyak mahasiswa dan pekerja-pekerja yang tinggal di tempat sewa. Jadi praktis dan mudah menggunakan jasa laundry,” ujar Andrew.

Andrew menambahkan, dengan berkembangnya teknologi yang semakin maju justru membantu bisnis laundry . Pemanfaatan teknologi dapat memangkas kebutuhan operasional.

“Bisnis laundry pun sekarang mereka banyak teknologi baru yang justru bisa membantu laundry kiloan yang masih mencuci manual atau semi manual. Sekarang banyak yang memanfaatkan bisnis model laundry shop (self laundry) seperti yang ada di pameran. Sebab, pendapatanya lebih banyak dan biayanya (operasional) lebih kecil,” ucap Andrew.

Inovasi teknologi

Kekuatan teknologi menjadi salah satu daya tarik industri laundry  saat ini. Seperti Zap Laundry yang mengusung Zap Box dengan konsep hemat tempat untuk menampung pakaian kotor pelanggan melalui loker-loker dalam satu boks.

Pelanggan hanya perlu mendaftarkan diri di layar yang ada di Zap Box dan kemudian akan menerima notifikasi kapan laundry akan bisa diambil di loker yang sama melalui SMS.

“Sangat gampang, kita hanya perlu registrasi, bayar dan tunggu notifikas. Selesai,” ujar Owner Zap Laundry Mario Iwan saat di ajang IFRA.

Tak jauh beda Zap Laundry, Cleanlab pun punya sentuhan teknologi sendiri yang menguntungkan terutama bagi owner laundry. Cleanlab mengusung aplikasi Cleanlab POS yakni sistem kasir khusus untuk bisnis laundry.

Cleanlab yang merupakan pengembangan bisnis dari Ahlijasa.com ini berupaya merevolusi industri laundry di Indonesia.

“Karena visi kami adalah merevolusi industri laundry di indonesia,” ujar AVP of Business Development Cleanlab Niko Ardanisatya.

Kemudian, dari Rama Laundrymart pun memiliki mesin self laundry yang saat ini sudah mendukung pembayaran seperti OVO dan Go-Pay dengan sistem QR kode.

“Mesin kita saat ini udah support pembayaran zaman now, seperti OVO dan Go-Pay, tinggal scan pakai QR kode” ujar Business Solution Manager Rama Laundrymart (mesinlaundry.com) Taufan Harbivian.

Lebih lanjut, Laundry Klin mengusung layanan laundry yang dapat antar-jemput. Pakaian kotor pelanggan akan dijemput oleh mitra Laundry Klin untuk kemudian di laundry dan diantarkan kembali.

Pasar tidak pernah habis

Kebutuhan masyarakat terutama di ibu kota dengan jasa cuci baju yang cepat, mudah dan hemat membuat pasar untuk bisnis laundry tidak pernah sepi. Mulai dari kalangan mahasiswa hingga eksekutif, bisnis laundry bisa masuk ke dalamnya.

Seperti yang diungkapkan ole Cleanlab, bahwa pasar mereka saat ini kebanyakan adalah kalangan menengah ke atas dan eksekutif muda.

“Kebanyakan dari kalangan menengah atas dan eksekutif muda,” ujar Niko.

Berbeda dengan Cleanlab, untuk Zap Laundry yang mengusung Zap Box sasaran mereka terutama untuk masyarakat yang tinggal di apartemen-apartemen.

“Zap targetnya lebih ke apartemen, sangat ideal soalnya banyak penghuni apartemen tidak mempunyai tempat yang memadai untuk menempatkan mesin cuci. Kalau pun tempatnya ada, pasti tetap struggle untuk mengeringkan pakaian mereka. Permasalahan tempat dan cuaca dari kendala,” ujar Owner Zap Laundry Mario Iwan.


https://ekonomi.kompas.com/read/2018/07/24/111200926/mengintip-peluang-basahnya-bisnis-laundry

Terkini Lainnya

Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Work Smart
Heboh Loker KAI Dianggap Sulit, Berapa Sih Potensi Gajinya?

Heboh Loker KAI Dianggap Sulit, Berapa Sih Potensi Gajinya?

Whats New
Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Work Smart
Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Whats New
Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Whats New
Tiket Kereta Go Show adalah Apa? Ini Pengertian dan Cara Belinya

Tiket Kereta Go Show adalah Apa? Ini Pengertian dan Cara Belinya

Whats New
OJK Bagikan Tips Kelola Keuangan Buat Ibu-ibu di Tengah Tren Pelemahan Rupiah

OJK Bagikan Tips Kelola Keuangan Buat Ibu-ibu di Tengah Tren Pelemahan Rupiah

Whats New
Pj Gubernur Jateng Apresiasi Mentan Amran yang Gerak Cepat Atasi Permasalahan Petani

Pj Gubernur Jateng Apresiasi Mentan Amran yang Gerak Cepat Atasi Permasalahan Petani

Whats New
LPEI dan Diaspora Indonesia Kerja Sama Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

LPEI dan Diaspora Indonesia Kerja Sama Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Whats New
Unilever Tarik Es Krim Magnum Almond di Inggris, Bagaimana dengan Indonesia?

Unilever Tarik Es Krim Magnum Almond di Inggris, Bagaimana dengan Indonesia?

Whats New
Simak 5 Cara Merapikan Kondisi Keuangan Setelah Libur Lebaran

Simak 5 Cara Merapikan Kondisi Keuangan Setelah Libur Lebaran

Earn Smart
Studi Kelayakan Kereta Cepat ke Surabaya Digarap China, KAI: Kita Enggak Ikut

Studi Kelayakan Kereta Cepat ke Surabaya Digarap China, KAI: Kita Enggak Ikut

Whats New
Pelemahan Nilai Tukar Rupiah Bisa Berimbas ke Harga Barang Elektronik

Pelemahan Nilai Tukar Rupiah Bisa Berimbas ke Harga Barang Elektronik

Whats New
Pendaftaran UM-PTKIN 2024 Sudah Dibuka, Ini Link, Jadwal, hingga Alurnya

Pendaftaran UM-PTKIN 2024 Sudah Dibuka, Ini Link, Jadwal, hingga Alurnya

Whats New
Rincian Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 23 April 2024

Rincian Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 23 April 2024

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke