Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Antam Targetkan Emas Terjual 35 Kilogram Per Bulan Lewat Toko Online

JAKARTA, KOMPAS.com - PT ANTAM Tbk menargetkan penjualan emas batangan bisa lebih besar dengan penjualan melalui toko online. Antam menggandeng Orori, penjual perhiasan online khusus untuk produk emas batangan.

General Manager Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, Abdul Hadi Aviciena mengatakan, dalam kesepakatan dengan Orori, target penjualan emas batangan secara online 35 kilogram per bulan.

"Ada target minimal 35 kilogram per bulan," ujar Abdul di Jakarta, Selasa (6/11/2018).

Abdul mengatakan, Antam melakukan seleksi ketat terhadap reseller emas mereka. Salah satu yang dianggap memenuhi kualifikasi adalah Orori sebagai toko online yang sudah 14 tahun menjual perhiasan melalui dunia maya.

Ia berharap penjualan emas batangan Antam lebih baik dan pertumbuhannya melesat dengan pemasaran secara online.

"Mudah-mudahan ke depan lebih baik lagi capaiannya," kata Abdul.

Abdul mengatakan, pembelian emas melalui dunia maya saat ini tengah digemari masyarakat. Oleh karena itu, Antam mencoba mengambil kesempatan tersebut dan pertama kalinya menjual emas di luar reseller offline.

Chief Executive Officer PT Ling Brother yang merupakan investor Orori Indonesia, Triono Juliarso Dawis mengatakan, dalam setahun pertama, pihaknya menargetkan penjualan emas Antam melalui online sebesar 25 juta dollar AS.

Di samping menjual melalui situs dan aplikasi, Orori juga memasok stok emas yang mereka pasarkan melalui marketplace lain seperti Tokopedia dan Bukalapak.

Trioni mengaku percaya diri emas batangan Antam akan banyak terjual melalui Orori karena memiliki banyak pelanggan, yakni ratusan individu dan puluhan korporasi.

"Kami optimistis bisa menyuplai emas batangan ke berbagai pelosok daerah, terutama luar Jawa. ini bukti keseriusan kami menghadirkan emas untuk semua lapisan masyarakat," jelas Triono.

Triono mengatakan, saat ini masyarakat lebih banyak meminati emas untuk investasi ketimbang perhiasan. Apalagi sejak nilai tukar dollar AS menguat, permintaan lebih banyak untuk investasi berupa emas batangan dan berlian lepasan.

"Dengan kerja sama Orori dengan Antam, target GMV (gross merchandise value) kita untuk emas 70 persen dari omset Orori. Sekarang masih 30 persen," ungkap Triono.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/11/06/174500626/antam-targetkan-emas-terjual-35-kilogram-per-bulan-lewat-toko-online

Terkini Lainnya

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Whats New
Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Whats New
Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Whats New
Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke