Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Saja yang Harus Disiapkan Jelang Pensiun?

Oleh karena itu, perlu ada persiapan yang matang menghadapinya.

Menurut perencana keuangan Aidil Akbar, tak cukup waktu setahun dua tahun untuk memupuk kesiapan masa pensiun. Paling tidak, seseorang mulai menyiapkan diri, khususnya dari segi finansial, sejak 10-15 tahun sebelumnya.

"Faktanya, orang Indonesia tidak bisa pensiun meski sudah punya dana pensiun," ujar Aidil.

"Yang sering terjadi, mereka ada yang masih bekerja, ada yang menurunkan standar hidup, hingga jual aset untuk menutupi biaya pensiun meraka," lanjut dia.

Jika hanya mengandalkan tabungan hari tua, tentunya tak akan cukup. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang perlu dilakukan calon pensiunan agar mapan saat purnatugas.

1. Persiapan matang

Cari tahu apa yang akan Anda lakukan dengan waktu Anda setelah pensiun. Beberapa orang belum memikirkan hal ini sehingga tak sadar pensiun sudah di depan mata. Menarik jika liburan dipilih menjadi cara menghabiskan waktu. Namun, harus dipastikan kocek Anda cukup untuk liburan sekaligus untuk kebutuhan sehari-hari.

Oleh karena itu, bertemulah dengan perencana keuangan untuk bantuan jika diperlukan. Sebagaimana dikutip dari The Balance, sebagian besar pensiunan lebih bahagia jika mereka memiliki keterlibatan formal seperti pekerjaan lepas, pekerjaan paruh waktu atau posisi sukarela.

2. Menghitung dana pensiun

Aidil mengatakan, setidaknya ada tiga pertanyaan yant menentukan berapa besar dana pensiun yang akan dipersiapkan.

Pertama, calon pensiunan harus mengetahui betul hidup yang akan dijalaninya apa setelah pensiun. Kemudian, apakah akan berhenti kerja secara total atau tetap harus bekerja. Terakhir, harapan hidup calon pensiunan dan keluarganya juga harus dipertimbangkan.

"Di keluarga rata-rata usia harapan hidup berapa lama. Kalau orang tuanya masih hidup di usia 85, dia punya harapan hidup relatif panjang," kata Aidil.

3. Mulai investasi

Jika merasa tabungan tak cukup banyak untuk simpanan pensiun, maka mulailah berinvestasi. Calon pensiunan bisa masuk ke berbagai produk investasi seperri saham, reksa dana, hingga obligasi.

Namun, uang bisa kelihatan bertumbuh dari investasi jika dimulai sejak beberapa tahun sebelumnya. Maka cara ini efektif bagi pekerja milenial dengan rentang usia akhir 20 hingga awal 40.

"Mulai investasi dari jauh hari. Karena ini butuh waktu," kata Aidil.

https://ekonomi.kompas.com/read/2019/01/21/063700626/apa-saja-yang-harus-disiapkan-jelang-pensiun-

Terkini Lainnya

Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

Whats New
Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke