Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spalletti Desak Pembelian Burdisso

Kompas.com - 21/08/2009, 15:55 WIB

ROMA, KOMPAS.com - Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, secara terbuka menyebutkan bahwa timnya memerlukan peran defender baru seperti Nicolas Burdisso. Spalletti berharap dapat segera merekrut pemain Inter Milan tersebut.

Roma merasakan betul bagaimana pertahanan mereka mudah kecolongan gol lawan. Dalam duel play-off Liga Eropa UEFA lawan Kosice, Kamis (20/8) malam, Roma yang sudah unggul 3-1 diberondong dua gol tuan rumah dalam waktu sepuluh menit. Kedua tim akhirnya main seri 3-3 dan harus menentukan pemenang pada leg kedua pekan depan.

"Kami terlalu menggerombol dan tidak teratur di pertahanan," komentar Spalletti usai laga tersebut. "Hasil sudah di tangan kami, tapi kami tidak cukup bagus mempertahankannya hingga akhir."

Untuk memecahkan masalah itu, "I Giallorossi" membutuhkan figur baru di sektor belakang dan Burdisso merupakan sosok yang tepat untuk mengisi peran tersebut. Jika Roma bisa cepat mendapatkannya, mereka akan lebih baik saat berlaga di kandang Genoa pada giornata 1 Serie A.

"Burdisso punya pengalaman yang kami butuhkan. Kami akan lihat bagaimana negosiasi berjalan," ujar Spalletti.

Burdisso sendiri sudah menyatakan minatnya untuk bergabung bersama "I Lupi". Namun, pemain asal Argentina itu tidak mau berstatus pinjaman. (FBI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com