Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Connecting dan Collaborating untuk Value Creation

Kompas.com - 01/11/2009, 07:28 WIB

KOMPAS.com - Sebelum memasuki millennium baru, Bill Gates merilis buku “Business @ The Speed of Thought” yang berisikan tentang pemikirannya mengenai tantangan yang akan dihadapi oleh segenap perusahaan di sebuah dunia baru yang akan terus direvolusi oleh pergerakan teknologi informasi.

Bill Gates mengatakan itu pada tahun 1999, ketika titik kritis di mana perubahan industri yang sangat mendasar terjadi (strategic inflection point) telah muncul. Perubahan tersebut ketika itu melahirkan sebuah ekonomi baru yang ditandai oleh begitu berpengaruhnya teknologi digital dan tercapainya critical mass berupa global connectivity. Seperti yang dikatakan olehnya, ekonomi baru ini juga ditandai oleh apa yang disebutnya web workstyle dan web lifestyle, yang diyakininya akan mentransformasi cara kita mengelola perusahaan, bagaimana kita menyikapi konsumen, dan bagaimana kita berinteraksi dengan lingkungan bisnis.

Bill Gates mengatakan itu ketika titik kritis di mana perubahan industri yang sangat mendasar terjadi (strategic inflection point) telah muncul. Perubahan tersebut ketika itu melahirkan sebuah ekonomi baru yang ditandai oleh begitu berpengaruhnya teknologi digital dan tercapainya critical mass berupa global connectivity. Seperti yang dikatakan olehnya, ekonomi baru ini juga ditandai oleh apa yang disebutnya web workstyle dan web lifestyle, yang diyakininya akan mentransformasi cara kita mengelola perusahaan, bagaimana kita menyikapi konsumen, dan bagaimana kita berinteraksi dengan lingkungan bisnis.

Ketika itu ia juga mengatakan bahwa kunci sukses perusahaan di dalam abad baru terletak pada kemampuan mereka mengumpulkan, mengelola, dan memanfaatkan informasi. "Information flow is your lifeblood," tuturnya. Diferensiasi utama dalam ekonomi baru ini, menurutnya, akan ditentukan oleh kemampuan perusahaan dalam mengalirkan dan saling mempertukankan informasi sebanyak mungkin di dalam perusahaan, juga kemampuan perusahaan dalam memasukan sebanyak mungkin informasi dari konsumen, kemudian menggunakan informasi tersebut untuk memperbaiki proses bisnis dan kualitas produk maupun layanan, dan yang tak ketinggalan adalah kemampuan untuk melakukan 'virtual integration;' dengan menjalin information partnership, baik dengan supplier maupun konsumen.

Apa yang dikatakan dan diramalakan oleh Bill Gates ketika itu memang betul-betul kejadian dan semakin menjadi-jadi. Dan tentunya tidak butuh waktu yang lama untuk merasakan hal tersebut. Bahkan di tahun 2005, seorang change agent bernama Thomas Friedman, mengatakan bahwa di tahun 2000an kita sudah melihat tiga perubahan di dunia global yang sangat berbeda.

Pertama, kita berbagai hal yang seputar trend teknologi di dunia global, yang telah membuat segalanya terkonvergensi dan orang-orang dapat bekerja-sama di dunia yang datar, di mana level permainan menjadi sama rata.

Kedua, dunia dan orang-orang semakin mengadopsi kebiasaan, keahlian, dan proses yang baru dari yang tadinya bersifat vertikal ke yang lebih horizontal dan kolaboratif.

Ketiga, karena kedua hal tersebut, maka jangan heran kalau siapapun akan dapat berkompetisi di dunia yang datar ini, asalkan terhubung lewat connector.

Perubahan yang terjadi telah merubah proses bisnis menjadi lebih horizontal pula, di mana segala sesuatu didasari oleh praktek kolaborasi. Di perusahaan Hewlett-Packard (HP) contohnya, mantan CEO Carly Fiorina pernah mengakui bahwa “Proses value creation harus dirubah dari yang tadinya bersifat vertikal menjadi lebih horizontal.” Memasuki tahun 2000an, HP sendiri sudah berubah dari yang tadinya memiliki 87 supply chain yang berbeda, yang dikelola secara vertikal dan independen,  sudah berubah menjadi sebuah perusahaan yang hanya memiliki lima buah supply chain yang mengelola bisnis sebesar $50 miliar, di mana fungsi seperti accounting, billing, dan human resources dikelola lewat sistem yang terintegrasi secara horizontal. 

Lantas apa pelajaran yang bisa dipetik bagi pemasar di Era New Wave? Seperti yang telah dijelaskan juga kemarin, pada akhirnya proses untuk mencapai value creation yang berarti, tidak cukup bertumpu pada menempatkan sistem teknologi semata. Perangkat-perangkat dan platform teknologi yang ada telah banyak merubah dunia, namun kesuksesan kita dalam menggunakannya di dunia New Wave ini ditentukan oleh bagaimana kita menyelaraskannya dengan proses bisnis yang didasari oleh praktek yang kolaboratif dan horisontal, yang mana itu semua harus dikelola secara horisontal pula. Dan itu semua memerlukan sebuah keahlian, kecakapan, keterampilan baru pula, dan juga tentunya perubahan mental dan paradigma dari yang tadinya bersender pada aturan command dan control  menjadi yang sifatnya connecting dan collaborating

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mudah, Begini Cara Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan via Aplikasi JMO

Mudah, Begini Cara Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan via Aplikasi JMO

Whats New
OJK: Portofolio Investasi Dana Pensiun Masih Didominasi Instrumen SBN

OJK: Portofolio Investasi Dana Pensiun Masih Didominasi Instrumen SBN

Whats New
Capex Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Cara Menghitungnya

Capex Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Cara Menghitungnya

Earn Smart
Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Whats New
Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Whats New
OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

Whats New
Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Whats New
Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Work Smart
PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

Whats New
MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Whats New
Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Work Smart
Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com