Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/06/2010, 10:31 WIB

NUSA DUA, KOMPAS.com — Konten adalah bagian yang sangat penting dalam sebuah media sehingga tantangan bagi media saat ini adalah menyediakan konten yang berkualitas. Demikian diungkapkan Rob Allyn, salah satu pembicara kunci di acara Asia Pacific Media Forum. "Konten adalah raja. Konten yang bagus akan mendatangkan revenue," ujar Allyn dalam pembukaan APMF di Nusa Dua, Bali, Kamis (3/6/2010).

Menurut Allyn, saat ini permintaan akan konten yang bagus makin meningkat karena masyarakat mendapatkan banyak sekali konten dari berbagai media. Masyarakat pun membandingkan mana yang baik, dan akhirnya konten yang berkualitas yang akan dipilih.

Allyn menggambarkan tren ini seperti film-film yang beredar. Bila filmnya bagus maka penontonnya makin banyak. Sebaliknya yang terjadi bila konten buruk. Menurutnya, konten yang baik adalah yang memiliki nilai-nilai positif.

"Maka, konten sebaiknya dihubungkan dengan nilai-nilai kita. Misalnya, konten dalam iklan energi, dahulu isinya adalah produk kami lebih baik dari produk lain. Tapi, kini iklan perusahaan energi berisi ajakan melestarikan alam dan hal-hal lain yang diyakini sebagai kebaikan," ujarnya.

"Bahkan iklan susu menonjolkan bagaimana usaha perusahaan memberi susu bagi ribuan orang dan bukan bercerita bahwa produk mereka yang paling baik," tambah dia.

Tuntutan konten berkualitas ini bisa juga dilihat dari pemilihan film terbaik di berbagai acara di dunia. Kebanyakan film yang menang adalah yang mengandung nilai-nilai yang baik. "Meski Hollywood sering dianggap telah merusak nilai-nilai Amerika, tetapi harus diakui, Hollywood juga memberi nilai positif, seperti kemanusiaan, toleransi, sejarah, dan film-film itulah yang paling laku," paparnya.

Jadi, menurut Allyn, media yang memiliki konten yang berkualitaslah yang akan bertahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com