Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BRI Salurkan Rp 9 Miliar untuk Bina Lingkungan

Kompas.com - 24/06/2011, 07:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — PT Bank Rakyat Indonesia  Tbk telah menyalurkan Dana Bina Lingkungan  sebesar Rp 9,02 miliar hingga pertengahan 2011.

Pada tahun sebelumnya, pengeluaran BRI untuk Dana Bina Lingkungan (DBL) baru mencapai Rp 51,32 miliar. Dari dana tersebut, porsi terbesar diberikan pada bantuan pendidikan dan pelatihan sebesar Rp 26,83 miliar. Peningkatan kesehatan mendapatkan porsi dana terbesar kedua dengan Rp 8,22 miliar.

"Penyaluran Dana Bina Lingkungan tahun 2011 pada posisi Mei 2011 sebesar
Rp 9,02 miliar dengan komposisi bantuan, yakni korban bencana alam Rp 2,2 miliar, pendidikan dan atau pelatihan Rp 2,74 miliar, peningkatan kesehatan Rp 421 juta, bantuan pengembangan prasarana dan atau sarana umum Rp 2,98 miliar, sarana ibadah sebesar Rp 463 juta, dan pelestarian alam Rp 213 juta," kata Direktur Bisnis Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) BRI Djarot Kusumayakti dalam acara penandatanganan nota kesepahaman (MOU) dan perjanjian kerja sama antara BRI dan Universitas Brawijaya, Malang, Kamis (23/6/2011).

Dengan universitas negeri itu, BRI akan bekerja sama dalam hal pemanfaatan produk dan jasa perbankan, pengembangan sumber daya manusia, pembibitan dan pengembangan kambing boer, serta pemberian beasiswa.

Bantuan yang diberikan BRI kepada Brawijaya mencapai Rp 1,55 miliar untuk investasi, pembibitan, dan pemeliharaan untuk populasi kambing boer. Sementara untuk pemberian beasiswa, BRI mengeluarkan dana sebesar Rp 480 juta.

Hal tersebut merupakan bagian tanggung jawab sosial BRI kepada masyarakat. Tanggung jawab ini pun merupakan kelanjutan pelaksanaan Peraturan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (Menneg BUMN) No PER-05/MBU/2007 mengenai Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL). BUMN diwajibkan menyisihkan sebagian dari laba bersih untuk mendanai kegiatan PKBL tersebut. Maka, BRI pun melaksanakan program PKBL sebagai bagian dari corporate social responsibility.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Whats New
OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

Whats New
Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan 'Buyback' Saham

Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan "Buyback" Saham

Whats New
Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Whats New
60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

Whats New
Surat Utang Negara adalah Apa?

Surat Utang Negara adalah Apa?

Work Smart
Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Whats New
Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Whats New
Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

BrandzView
Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Whats New
Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Whats New
Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Biaga hingga BCA

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Biaga hingga BCA

Whats New
Harga Emas Terbaru 17 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 17 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com