Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelumas Pertamina Ekspansi ke Banglades

Kompas.com - 15/09/2011, 04:55 WIB

jakarta, Kompas - PT Pertamina mulai menggarap salah satu pasar potensial di kawasan Asia Selatan. Hal ini dilakukan melalui ekspor perdana sejumlah produk pelumas Pertamina ke Banglades pada 14 September 2011.

Menurut Wakil Presiden Komunikasi Korporat PT Pertamina Mochamad Harun, Rabu (14/9), di Jakarta, pengiriman pertama ke Banglades sebesar 16.000 liter. Ekspor perdana ini sebagai rangkaian usaha dalam mengembangkan pasar pelumas ekspor pada tahun 2011.

Harun menjelaskan, Banglades yang sebelumnya identik dengan negara dunia ketiga telah bertransformasi menjadi negara dengan pertumbuhan ekonomi yang pesat. Hal ini seiring pertumbuhan ekonomi di kawasan Asia Selatan, khususnya India.

Dengan populasi mencapai 162 juta jiwa dan produk domestik bruto nominal 94,5 miliar dollar AS, Banglades menjadi potensi pasar pelumas rata-rata sebesar 70.000 metrik ton per tahun.

”Hal ini sekaligus sebagai ajang pembuktian teknologi pelumas Pertamina untuk digunakan di kendaraan-kendaraan berbasis gas alam terkompresi (CNG) sesuai kebijakan lingkungan Pemerintah Banglades dalam mengembangkan transportasi ramah lingkungan,” ujarnya.

Di Banglades, merek pelumas Pertamina akan bersaing dengan pemain lain, seperti Shell, BP, Castrol, Fuchs, Total, Conoco, Caltex, dan lebih dari 45 merek lain. ”Kami berharap pelumas dapat terus mengembangkan ekspansinya demi meningkatkan citra Pertamina sebagai perusahaan kelas dunia,” kata Harun.

Sebelumnya, pelumas Pertamina diekspor ke sejumlah negara, di antaranya, Belgia, Arab Saudi, Myanmar, Singapura, Taiwan, Filipina, Timor Leste, Malaysia, Australia, Jepang, Thailand, Korea, dan China. Perseroan itu juga menjual pelumas di Pakistan dan Uni Emirat Arab.

Untuk pelumas kendaraan roda empat, volume penjualan 2010 mencapai 99.836,89 kiloliter, meningkat 3 persen dari penjualan tahun sebelumnya. (EVY)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wall Street Variatif, Nasdaq Menguat ke Level Tertinggi

Wall Street Variatif, Nasdaq Menguat ke Level Tertinggi

Whats New
Total Keterlambatan Penerbangan Haji Capai 32 Jam, Kemenag Tegur Garuda

Total Keterlambatan Penerbangan Haji Capai 32 Jam, Kemenag Tegur Garuda

Whats New
Punya Peta Jalan, Industri BPR Hadapi 3 Tantangan Struktural

Punya Peta Jalan, Industri BPR Hadapi 3 Tantangan Struktural

Whats New
Kemenperin Bantah Kemendag soal Terbitkan 'Pertek' Lamban,: Paling Lama 5 Hari

Kemenperin Bantah Kemendag soal Terbitkan "Pertek" Lamban,: Paling Lama 5 Hari

Whats New
[POPULER MONEY] Cara Cek Formasi CPNS 2024 di SSCASN | Prabowo soal Anggaran Makan Siang Gratis

[POPULER MONEY] Cara Cek Formasi CPNS 2024 di SSCASN | Prabowo soal Anggaran Makan Siang Gratis

Whats New
Insiden Pesawat Haji Terbakar, Bos Garuda: 'Confirm' Disebabkan Internal 'Engine'

Insiden Pesawat Haji Terbakar, Bos Garuda: "Confirm" Disebabkan Internal "Engine"

Whats New
Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com