Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jababeka dan Lippo Bangun Jalan Tol

Kompas.com - 11/04/2013, 03:20 WIB

Jakarta, Kompas - Perusahaan properti Jababeka bersama Lippo Cikarang membangun jalan tol sepanjang 2,4 kilometer yang akan beroperasi pada Agustus 2013. Hal itu ditujukan guna menunjang mobilitas tinggi warga Cikarang sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi penghuni dan pelaku bisnis di kawasan tersebut.

Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk Meow Chong Loh mengungkapkan, pembangunan ini merupakan realisasi janji dari kedua perusahaan kepada pemerintah. ”Ini perwujudan janji kami untuk mengatasi kemacetan di kawasan kami,” ujarnya dalam jumpa pers Kerja Sama Pembangunan dan Pengoperasian Akses Tol Jakarta-Cikampek, di Jakarta, Rabu (10/4).

Menurut Presiden Direktur PT Jababeka Tbk SD Darmono, jalan tol tersebut akan beroperasi Agustus tahun ini. ”Saat ini pembangunan infrastruktur jalan tol sudah 100 persen. Namun, untuk fasilitas pendukung baru 80 persen, 20 persen kekurangan berupa jalan layang untuk melewati Kali Malang,” ujarnya.

Darmono menambahkan, investasi dua perusahaan ini mencapai Rp 300 miliar. ”Untuk konstruksinya saja kami menghabiskan biaya Rp 200 miliar, sementara untuk pembebasan lahan Rp 100 miliar,” paparnya.

Kepala Divisi Manajemen Proyek PT Lippo Cikarang Tbk Alexander Sananto mengatakan, keuntungan Jababeka dan Lippo Cikarang hanyalah perkembangan ekonomi dari pembangunan tersebut. ”Dengan adanya tol itu, harga tanah wilayah tersebut naik 20 persen,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, jalan tol ini akan dihibahkan kepada pemerintah, dalam hal ini Jasa Marga sebagai operator jalan tol. Menurut Alexander, dua perusahaan properti tersebut hanya berperan sebagai investor.

”Desain dan teknis pembangunan dilakukan oleh pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pekerjaan Umum, sementara untuk operasionalnya nanti oleh Jasa Marga,” katanya.

Kepala Bagian Manajemen Lalu Lintas Jasa Marga Cabang Jakarta-Cikampek Teddy Rosady mengatakan, pihaknya telah siap mengoperasikan tol tersebut. ”Nantinya tol akan melayani sekitar 9.000 sampai 10.000 kendaraan per hari. Akan dilayani 70 pekerja Jasa Marga,” ungkap Teddy. (K10)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sambangi Gudang DHL, Dirjen Bea Cukai: Proses Kepabeanan Tak Bisa Dipisahkan dengan Perusahaan Jasa Titipan

Sambangi Gudang DHL, Dirjen Bea Cukai: Proses Kepabeanan Tak Bisa Dipisahkan dengan Perusahaan Jasa Titipan

Whats New
Bank Jatim Cetak Laba Rp 310 Miliar pada Kuartal I-2024

Bank Jatim Cetak Laba Rp 310 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
BKKBN Sosialisasi Cegah Stunting Melalui Tradisi dan Kearifan Lokal 'Mitoni'

BKKBN Sosialisasi Cegah Stunting Melalui Tradisi dan Kearifan Lokal "Mitoni"

Whats New
Cara Membuat CV agar Dilirik HRD

Cara Membuat CV agar Dilirik HRD

Work Smart
Tumbuh 22,1 Persen, Realisasi Investasi RI Kuartal I 2024 Capai Rp 401,5 Triliun

Tumbuh 22,1 Persen, Realisasi Investasi RI Kuartal I 2024 Capai Rp 401,5 Triliun

Whats New
Cara Menjawab 'Apakah Ada Pertanyaan?' Saat Wawancara Kerja

Cara Menjawab "Apakah Ada Pertanyaan?" Saat Wawancara Kerja

Work Smart
Mandiri Capital Indonesia Siap Jajaki Pasar Regional dan Global

Mandiri Capital Indonesia Siap Jajaki Pasar Regional dan Global

Whats New
'Buka-bukaan' Menteri KKP soal Aturan Penangkapan Ikan Terukur, Akui Banyak Diprotes

"Buka-bukaan" Menteri KKP soal Aturan Penangkapan Ikan Terukur, Akui Banyak Diprotes

Whats New
Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S1, Simak Persyaratannya

Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S1, Simak Persyaratannya

Work Smart
Bos BI Percaya Digitalisasi Bisa Dorong RI Jadi Negara Berpenghasilan Menengah Ke Atas

Bos BI Percaya Digitalisasi Bisa Dorong RI Jadi Negara Berpenghasilan Menengah Ke Atas

Whats New
Rincian Biaya Admin BRI BritAma 2024 per Bulan

Rincian Biaya Admin BRI BritAma 2024 per Bulan

Spend Smart
BRI Finance Beri Pinjaman sampai Rp 500 Juta dengan Jaminan BPKB

BRI Finance Beri Pinjaman sampai Rp 500 Juta dengan Jaminan BPKB

Whats New
Permintaan Cetakan Sarung Tangan Karet Naik, Kerek Laba MARK 134 Persen pada Kuartal I-2024

Permintaan Cetakan Sarung Tangan Karet Naik, Kerek Laba MARK 134 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Niaga hingga BCA

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Niaga hingga BCA

Whats New
IHSG 'Bullish,' Rupiah Melemah di Awal Sesi

IHSG "Bullish," Rupiah Melemah di Awal Sesi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com