Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantu Hindari Pajak, Bank Asal Swiss Diinvestigasi

Kompas.com - 07/06/2013, 21:27 WIB

PARIS, KOMPAS.com — Para penyidik Perancis tengah mengusut skandal penghindaran pajak yang melibatkan bank asal Swiss, UBS, lantaran bank tersebut merayu para orang kaya Perancis agar menempatkan hartanya di Swiss untuk menghindari pajak.

Para penyidik menduga bahwa UBS Perancis secara ilegal mengizinkan stafnya asal Swiss untuk mendekati para nasabah superkaya Perancis. Selanjutnya, nasabah-nasabah itu dibuatkan rekening bayangan untuk menutupi perpindahan dana dari Perancis ke Swiss.

"UBS akan terus bekerja sama dengan otoritas Perancis. UBS tidak akan mengizinkan semua langkah yang bertujuan untuk menghindar dari kewajiban membayar pajak," tulis UBS dalam pengumuman resminya, Jumat (7/6/2013).

Mantan Kepala UBS Perancis, Patrick de Fayet, mantan kepala kantor UBS di utara Perancis, serta seorang eksekutif UBS di timur Strasbourg adalah sejumlah pejabat UBS yang masuk dalam daftar terperiksa.

Pengusutan yang dilakukan Perancis dilakukan setelah seorang whistleblower atau pengungkap kasus, yang dalam hal ini mantan karyawan UBS melaporkan praktik tersebut kepada otoritas Perancis. Dalam laporannya, sumber tersebut menyatakan bahwa praktik itu dijalankan antara 2002 dan 2007. Dalam penjelasannya, karyawan itu mengungkapkan akun yang terdaftar di Swiss tidak diungkapkan secara terbuka di Perancis.

Isu pengusutan ini juga terkait dengan skandal yang terjadi pada mantan Menteri Anggaran Perancis, Jerome Cahuzac, yang kasusnya pada April juga ditelisik sehingga memaksanya untuk lengser dari jabatan tersebut.

Setelah melakukan penyangkalan atas tuduhan penghindaran pajak, Cahuzac akhirnya mengakui bahwa dia pernah membuka rekening di Swiss tanpa ada pemberitahuan resmi ke Perancis pada 1992, dan pihak Swiss berjanji akan kooperatif dengan pihak otoritas pajak negara lain pada 2009. Selanjutnya, dana dikirim ke Singapura sebesar 600.000 euro (770.000 dollar AS sekitar Rp 7 miliar).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gandeng Swiss Re, Jasindo Bakal Kembangkan Layanan Mitigasi Risiko

Gandeng Swiss Re, Jasindo Bakal Kembangkan Layanan Mitigasi Risiko

Whats New
Tarik Tunai BCA di ATM BRI Kena Biaya Berapa?

Tarik Tunai BCA di ATM BRI Kena Biaya Berapa?

Whats New
Integrasi dan Agregasi, Kunci Optimalisasi Pemanfaatan Gas Bumi di Masa Transisi

Integrasi dan Agregasi, Kunci Optimalisasi Pemanfaatan Gas Bumi di Masa Transisi

Whats New
Bansos Beras Lanjut Setelah Juni? Airlangga: Belum Pernah Dibahas

Bansos Beras Lanjut Setelah Juni? Airlangga: Belum Pernah Dibahas

Whats New
Sepatu Impor dari China Banjiri Pasar RI?

Sepatu Impor dari China Banjiri Pasar RI?

Whats New
BSI Luncurkan Sukuk Berkelanjutan, Simak Imbal Hasil yang Ditawarkan

BSI Luncurkan Sukuk Berkelanjutan, Simak Imbal Hasil yang Ditawarkan

Whats New
InJourney Group Dukung Kelancaran Ibadah Waisak

InJourney Group Dukung Kelancaran Ibadah Waisak

Whats New
Serba Canggih, Luhut Takjub Lihat Kapal OceanXplorer

Serba Canggih, Luhut Takjub Lihat Kapal OceanXplorer

Whats New
BRI Beri Apresiasi untuk AgenBRILink Terbaik

BRI Beri Apresiasi untuk AgenBRILink Terbaik

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja hingga 7 Juni 2024, Simak Persyaratannya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja hingga 7 Juni 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Bos Garuda Beberkan Kronologi Pesawat Terbakar di Makassar

Bos Garuda Beberkan Kronologi Pesawat Terbakar di Makassar

Whats New
Jokowi Turun Tangan Atasi Masalah Bea Cukai, Stafsus Sri Mulyani: Kami Sangat Bersyukur...

Jokowi Turun Tangan Atasi Masalah Bea Cukai, Stafsus Sri Mulyani: Kami Sangat Bersyukur...

Whats New
PT Inerman Gandeng Shanghai Electric Bangun PLTS Terapung di Cilamaya, Siapkan Investasi Rp 20,89 Triliun

PT Inerman Gandeng Shanghai Electric Bangun PLTS Terapung di Cilamaya, Siapkan Investasi Rp 20,89 Triliun

Whats New
Dorong Produksi Nasional, Jatim Siap Genjot Indeks Pertanaman Padi 

Dorong Produksi Nasional, Jatim Siap Genjot Indeks Pertanaman Padi 

Whats New
Kata Dirut Garuda soal Api di Mesin yang Sebabkan Penerbangan Haji Kloter 5 Makassar Balik ke Bandara Sultan Hasanuddin

Kata Dirut Garuda soal Api di Mesin yang Sebabkan Penerbangan Haji Kloter 5 Makassar Balik ke Bandara Sultan Hasanuddin

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com