Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lawan Hanoi T&T, Arema Tumbang di Kandang

Kompas.com - 11/03/2014, 19:01 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Arema Cronus Indonesia tumbang di kandang, Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, usai melawan tamunya asal Vietnam, Hanoi T&T 1-3 dalam laga AFC Cup 2014, Selasa (11/3/2014) sore.

Sejak babak pertama, kedua tim sama-sama jual beli serangan. Terbukti di menit ke 12, Samsul Arif nyaris mencetak gol dari dalam kotak penalti. Tapi, sontekan kaki kirinya masih bisa dihalau pemain belakang Hanoi.

Arema juga nyaris kebobolan di menit ke 14. Kendati begitu, Nguyen Van Quyet masih mengumpan bolanya ke belakang. Van Quyet tak mau melepaskan tembakan langsung walau dirinya sudah bebas sendiri di depan gawang Arema.

Arema harus kebobolan di menit 20. Gol dicetak oleh Marronkle Gonzalo Damian, setelah memanfaatkan bola muntah membentur tiang gawang. Skor 0-1 untuk Hanoi T&T.

Pada menit 27, Dao Duy Khanh, diganjar kantu kuning oleh wasit Ma Ning dari China karena  melanggar Alberto Goncalves di dalam kotak penalti. Dipercaya sebagai eksekutor untuk kesempatan itu adalah Christian Gonzales. Dengan mulus, Gonzales berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Petaka penalti menimpa Arema pada menit 32 tatkala bek Victor Igbonefo terbukti hands ball di dalam kotak penalti. Wasit langsung menunjuk titik putih. Sebagai eksekutor Marronkle Gonzalo Damian. Tanpa hambatan, tendangan Gonzalo menggetarkan gawang "Singo Edan". Skor berubah 1-2 untuk Hanoi T&T.

Pada menit, ke 44, Gonzales nyaris membalas ketertinggalan melalui sundulan kepala, namun bola masih masih melayang tipis di tiang gawang. Hingga turun minum, tim kesayangan Aremania masih tertinggal 1-2 atas Hanoi.

Pada babak kedua, hingga menit 57, Arema tak juga berhasil menyamakan kedudukan. Serangan yang terus mengancam pertahanan Hanoi T&T, tak berbuah gol.

Tendangan Dendi Santoso dari depan gawang hanya membuat bola melayang tipis di kiri gawang Hanoi T&T. Tak juga mencetak gol, pada menit ke 58, pelatih Arema, Suharno, harus menurunkan Sunarto menggantikan Samsul Arif.  Namun, hingga menit ke 65, "Singo Edan" belum menunjukkan kebringasannya menghadapi tim lawan.

Pada menit ke 88, Arema malah kembali kebobolan. Gol ketiga Hanoi T&T, dicetak oleh Nguyen Van Quyet.

Hingga wasit meniup peluit panjang, "Singo Edan" tak mampu memperkecil ketertinggalan. Skor akhir 1-3. Kini, di dua laga AFC Cup 2014, Arema hanya mengantongi satu poin, setelah sebelumnya berhasil menahan imbang Selangor FC di Malaysia.

Susunan Pemain

Arema Cronus Indonesia: Kurnia Meiga (GK), Purwaka, Thierry Gathuessi, Benny Wahyudi, Alberto Goncalves, Cristian Gonzales, Samsul Arif, Ahmad Bustomi, Victor Igbonefo, Dendi Santoso, I Gede Sukadana. Pelatih: Suharno

Hanoi T&T: Nguyen Van Cong (GK), Nguyen Van Bien, Bui Van Hieu, Cao Sy Coung, Nguyen Van Quyet, Pham Thanh Luong, Nguyen Hong Tien, Dao Duy Khanh, Marronkle Gonzalo Damian, Nguyen Ngoc Duy, Nguyen Quoc. Pelatih: Phan Thanh Hung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Work Smart
Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Whats New
Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Whats New
41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

Whats New
Bangun Smelter, Tahun Ini ADMR Alokasikan Capex hingga 250 Juta Dollar AS

Bangun Smelter, Tahun Ini ADMR Alokasikan Capex hingga 250 Juta Dollar AS

Whats New
Simak, 6 Tips Menjaga 'Work Life Balance'

Simak, 6 Tips Menjaga "Work Life Balance"

Work Smart
Haji Khusus dan Haji Furoda, Apa Bedanya?

Haji Khusus dan Haji Furoda, Apa Bedanya?

Whats New
Potensi Ekonomi Syariah Besar, BSI Gelar Pameran Produk Halal

Potensi Ekonomi Syariah Besar, BSI Gelar Pameran Produk Halal

Whats New
AXA Mandiri Lakukan Penyesuaian Premi Imbas dari Tingginya Inflasi Medis

AXA Mandiri Lakukan Penyesuaian Premi Imbas dari Tingginya Inflasi Medis

Whats New
Program Ternak Kambing Perah di DIY untuk Atasi Stunting dan Tingkatkan Ekonomi Warga

Program Ternak Kambing Perah di DIY untuk Atasi Stunting dan Tingkatkan Ekonomi Warga

Whats New
Menteri ESDM: Keberadaan Migas Tetap Penting di Tengah Transisi Energi

Menteri ESDM: Keberadaan Migas Tetap Penting di Tengah Transisi Energi

Whats New
Kinerja 'Paylater Multifinance' Tetap 'Moncer' di Tengah Gempuran Produk Perbankan

Kinerja "Paylater Multifinance" Tetap "Moncer" di Tengah Gempuran Produk Perbankan

Whats New
Kian Bertambah, Jumlah Investor Kripto di Indonesia Tembus 19,75 Juta

Kian Bertambah, Jumlah Investor Kripto di Indonesia Tembus 19,75 Juta

Whats New
Erick Thohir Resmikan Antara Heritage, Jadi Ikon Destinasi Wisata Sejarah dan Jurnalisme

Erick Thohir Resmikan Antara Heritage, Jadi Ikon Destinasi Wisata Sejarah dan Jurnalisme

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com