Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sineas Cilik Wakili Indonesia di Kompetisi Film Internasional di Jepang

Kompas.com - 26/07/2017, 19:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah sukses memenangkan program Kid Witness News  (KWN) 2016-2017 dari Panasonic Gobel Indonesia, tim sineas cilik SD Al-Azhar Bintaro dan SMP Regina Pacis Bogor akan mewakili Indonesia pada ajang “Kid Witness News Global Summit 2017” di Tokyo, Jepang.

Kedua tim ini akan berkompetisi dengan tim sineas cilik dari seluruh dunia sejak tanggal 1 sampai 5 Agustus 2017.
 
Kedua tim ini sebelumnya telah berhasil menghasilkan karya-karya yang memukau serta membawa nilai-nilai sosial di Indonesia dalam ajang Kid Witness News (KWN) dari Panasonic Gobel Indonesia.

"Kami yakin mereka juga mampu untuk berkompetisi di ajang internasional," ujar Viya Arsawireja, Corporate Communication Manager PT Panasonic Gobel Indonesia melalui keterangan pers, Rabu (26/7/2017).

Sebagai informasi, pada ajang KWN global tahun ini, ada sekitar 100 perwakilan tim sineas cilik yang mewakili 26 sekolah dari 18 negara.

Para sineas cilik tersebut akan berdiskusi mengenai tema “Create Our Future Together” dengan melihat isu sosial dari prespektif mereka secara global.

Setelah itu, para siswa akan menyampaikan gagasan-gagasannya melalui presentasi berjudul “Our Proposal For A Better Future”.

Dalam rangkaian kegiatan ini, Panasonic juga akan mengumumkan pemenang program KWN Global Contest 2017 pada tanggal 4 Agustus 2017.

Seluruh kegiatan KWN ini akan disiarkan secara langsung melalui Facebook dan Youtube milik KWN.

KWN sendiri merupakan program pendidikan video global yang didukung oleh Panasonic Corporation, dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan, kreativitas, dan komunikasi, serta meningkatkan kerjasama tim melalui produksi video oleh anak-anak di tingkat sekolah dasar dan menengah.

Video yang dibuat ini memiliki tiga tema besar, yakni komunikasi, lingkungan, dan olah raga.

Di Indonesia, program ini memiliki fase-fase yang diawali dengan sosialisasi, dilanjutkan dengan seleksi 10 besar yang akan mendapatkan pelatihan pembuatan naskah dan film dari akademisi serta praktisi profesional perfilman Indonesia.

Tahun ini, program KWN mengusung konsep “The World Through Their Eyes” yang mencoba menjelaskan bagaimana para siswa ini memandang suatu isu sosial yang terjadi di sekitar mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com