Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Keuntungan Luar Biasa dari Bisnis Boneka

Kompas.com - 30/07/2017, 09:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Boneka merupakan salah satu jenis mainan yang dijual dalam berbagai macam bentuk, misalnya menyerupai manusia, hewan, dan tokoh-tokoh fiksi. Meskipun sudah bertahun-tahun, bisnis boneka tak pernah lekang di pasaran.

Bisnis ini semakin populer seiring dengan bertambahnya peminat boneka baik dari anak-anak, remaja putri, ataupun orang dewasa. Karenanya bisa dikatakan bahwa bisnis boneka ini antikrisis.

Selain itu, bisnis boneka ini bisa menghasilkan keuntungan luar biasa hingga ratusan juta rupiah, bahkan mungkin lebih.

Bisa kita lihat bahwa boneka tak sekadar mainan anak-anak, tetapi telah merambah ke berbagai bidang, seperti olahraga mulai dari tingkat nasional hingga dunia.

Hal ini dilihat dari merchandise yang berbau sport banyak dijual dalam bentuk boneka.
Banyaknya film animasi yang masuk ke dunia hiburan juga menambah laris penjualan boneka itu sendiri.

Oleh karena itu, bagi Anda yang ingin terjun ke dunia bisnis boneka, ini keuntungan luar biasa dari bisnis boneka.

1. Modal Awal Terjangkau

Untuk memulai bisnis boneka ini, tidak membutuhkan dana yang terlalu besar sebagai modal awal. Dengan uang sekitar 7–10 juta, Anda sudah bisa memiliki toko boneka yang minimalis.

Sementara untuk biaya operasionalnya, sekitar 5 jutaan. Itu bisa lebih kecil lagi jika Anda pandai memangkas kebutuhan.

Dengan modal sebesar itu, Anda berpotensi mendapatkan keuntungan hingga 9 jutaan bahkan lebih setiap bulannya jika memang bersungguh-sungguh dalam menjalankan bisnis boneka ini.

2. Prospek Pasar Luas

Bisnis boneka hampir tak ada kedaluwarsanya. Asalkan Anda mendirikan pasar di lokasi yang strategis dan promosi yang menarik maka penjualan boneka dapat mencapai omzet hingga jutaan rupiah.

Anang, seorang pengusaha boneka Hayashi Toys, sudah memiliki 17 toko boneka sendiri dan lebih dari 100 jaringan toko milik mitra yang tersebar di seluruh Indonesia tahun 2014.

Selain itu, ia juga menjual boneka melalui puluhan reseller yang mengandalkan sistem penjualan online.

Boneka Hayashi Toys dijual dengan harga bervariasi, mulai lima ribuan rupiah per unit hingga ratusan ribu rupiah per unit.

Karena pemasarannya sukses, Anang merekrut lebih banyak mitra produksi. Pada 2014, jumlah mitra produksi Hayashi Toys berjumlah sekitar 400 orang.

Mereka mengerjakan boneka secara berkelompok dalam 13 pabrik berskala rumah tangga dengan kapasitas produksi mencapai ribuan unit boneka per hari. Anang mengungkapkan bahwa untungnya bisa Rp 100 juta per hari.

Jadi, selain menjual boneka secara konvensional, Anda juga bisa menjualnya secara online untuk menarik lebih banyak konsumen.

Saat ini media sosial menjadi senjata ampuh untuk mempromosikan suatu produk karena Anda dapat membuat jaringan hingga ke tingkat internasional. Boleh jadi bisnis boneka yang dibuat nantinya akan terkenal hingga ke mancanegara.

3. Fokus Berusaha untuk Meraih Keuntungan Besar

Fokus pada tujuan adalah salah satu kiat yang harus dicapai seseorang jika ingin sukses dalam berbisnis. Begitu pula ketika Anda ingin sukses dalam bisnis boneka.

Mungkin terdengar ringan, tapi jika tidak serius menjalaninya, keuntungan luar biasa hanyalah sebatas mimpi.

Fokuslah pada pengembangan produk dengan cara terus memerhatikan pasar, selera konsumen, dan kualitas produk.

Memang banyak jenis bisnis lain yang menjanjikan keuntungan besar yang menggiurkan, seperti bisnis properti.

Namun, jenis bisnis yang satu itu memerlukan pemahaman yang cukup tinggi dan tentu tidak bisa ditangani orang awam. Setidaknya, sebelum terjun langsung, Anda harus belajar tentang properti terlebih dahulu dan tentunya itu membutuhkan waktu yang tidak singkat.

Berbeda dengan bisnis yang satu ini, bisnis boneka tergolong tidak begitu sulit sehingga orang awam pun bisa dengan cepat mengerti alur kerjanya. Asalkan Anda fokus bekerja maka keberhasilan telah menanti di depan mata.

Proses Cermat, Keuntungan Berlimpah

Hasil ditentukan proses. Jika prosesnya baik, hasilnya pun memuaskan. Ketika Anda menjalankan bisnis boneka, selalu perhatikan proses pembuatan dan pemasarannya sebab kualitas produk dan suksesnya pemasaran tergantung dari hal tersebut.

Kesalahan juga dapat terjadi saat proses berlangsung. Jadi, Anda harus teliti. Apabila prosesnya dilakukan dengan cermat, keuntungan berlimpah hingga ratusan juta rupiah bisa diraih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Bank Jateng

Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Bank Jateng

Whats New
Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan 'Employee Benefit'

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan "Employee Benefit"

Whats New
Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Spend Smart
Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Whats New
Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Whats New
Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Whats New
Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Whats New
Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com