Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Mandiri Salurkan Kredit Rp 300 Miliar ke PNM

Kompas.com - 31/08/2017, 18:09 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Mandiri menyalurkan kredit modal kerja senilai Rp 300 miliar kepada PT Permodalan Nasional Madani (PNM) untuk membiayai kegiatan usaha peserta program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (MEKAAR) PNM, yang kebanyakan adalah kaum perempuan dari keluarga pra sejahtera.

Di samping itu, Bank Mandiri juga akan menyediakan rekening tabungan bebas biaya administasi bagi peserta program MEKAAR untuk membantu pengelolaan keuangan.

Saat ini, jumlah peserta program MEKAAR PNM sekitar 1 juta perempuan di seluruh Indonesia, dimana sebagian besar merupakan ibu rumah tangga.

Adapun penandatanganan perjanjian pembiayaan tersebut dilakukan oleh Direktur Government & Institutional Bank Mandiri Kartini Sally dan Direktur Keuangan PNM Tjatur H Priyono serta disaksikan Wakil Direktur Utama Bank Mandiri Sulaiman A Arianto dan Direktur Utama PNM Parman Nataatmadja di Jakarta, Kamis (31/8/2017).

(Baca: Tinggal 500 ATM Bank Mandiri yang Masih Offline)

Menurut Sulaiman A Arianto, kerja sama yang baru pertama kali dilakukan PNM dan perbankan untuk program MEKAAR ini diyakini akan langsung berdampak kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Apalagi, PNM juga akan bertindak sebagai pendamping para perempuan tersebut untuk memastikan keberlanjutan dan keberhasilan usaha.

“Kami percaya kolaborasi ini akan menguntungkan semua pihak. Bagi peserta MEKAAR, selain modal dan rekening tabungan bebas biaya admin, mereka akan mendapatkan pendampingan PNM dan akses pasar dari nasabah Bank Mandiri," ujar Sulaiman di Plaza Mandiri, Kamis (31/8/2017).

Menurutnya, bagi PNM kerja sama ini memungkinkan adanya penambahan peserta program MEKAAR.

(Baca: Hingga Akhir 2017, Bank Mandiri Bidik Kredit Mikro Rp 65 Triliun)

"Bank Mandiri akan dapat meningkatkan kualitas penyaluran kredit dengan menjangkau sektor yang selama ini dianggap unbankable,” kata Sulaiman.

Dalam pemberdayaan wanita, Sulaiman menambahkan, Bank Mandiri telah melakukan sejumlah inisiatif antara lain melalui program Wirausaha Muda Mandiri dan program Mandiri Sahabatku yang merupakan program penciptaan wirausaha potensial dari kalangan mahasiswa, generasi muda maupun Buruh Migran Indonesia (BMI) di luar negeri.

Selain itu, Bank Mandiri juga bersinergi dengan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dalam program “Coding Mum” untuk menghasilkan programer mandiri dari kalangan buruh migran wanita. 

Kompas TV Bank Mandiri Catat Laba Bersih Hingga Rp.9,5 triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com