Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pihak Calon Jemaah Pelajari Proposal Perdamaian dari First Travel

Kompas.com - 05/09/2017, 23:00 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kuasa Hukum calon jemaah First Travel, Anggi Putera Kusuma menyambut baik rencana biro perjalanan tersebut untuk mengajukan proposal perdamaian dalam perkara penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU).

Di dalam proposal perdamaian tersebut, PT First Anugerah Karya Wisata alias First Travel mengajukan dua opsi kepada kreditur yang sebagian besar calon jemaah umrah, yakni tetap berangkat umrah dan refund.

(Baca: First Travel Janji Tetap Berangkatkan Jemaah Umrah, Dananya Dari Mana?)

"Daripada enggak ada kejelasan mau berangkat (umrah) atau refund, yang pasti-pasti saja buat jemaah. Ini ada proposal, kita lihat isinya apa dan jaminannya apa," kata Anggi, di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (5/9/2017).

Anggi awalnya merupakan kuasa hukum tiga calon jemaah yang mengajukan PKPU terhadap First Travel. Mereka adalah Hendarsih, Euis Hilda Ria dan Ananda Perdana Saleh, dengan total tagihan mencapai Rp 54,4 juta. Setelah majelis hakim mengabulkan permohonan PKPU, semakin banyak jemaah alias kreditur yang menggunakan jasanya untuk melakukan penagihan.

"Sekarang sudah 4.700 (kreditur yang merupakan klien Anggi) dengan total tagihan hampir Rp 100 miliar. Jadi kami lihat proposal perdamaiannya saja dulu," kata Anggi.

Dia mengaku sudah mendata jemaah mana saja yang tetap ingin berangkat umrah maupun yang ingin uangnya kembali alias refund. Sebagian besar kreditur, kata dia, tetap ingin berangkat umrah.

"Jaminan duitnya dulu (untuk berangkat umrah) ada atau enggak, atau mungkin ada dana dari investor lain. Uangnya sendiri kita masih belum tahu, gimana (First Travel) mau berangkatin jemaah umrah kalau uangnya enggak ada," kata Anggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com