Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaltim Bangun Program Percontohan Pembangunan Hijau yang Rendah Emisi

Kompas.com - 28/09/2017, 17:00 WIB
Dani Julius Zebua

Penulis

BALIKPAPAN, KOMPAS.com –  Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menetapkan tujuh prototype sebagai percontohan pembangunan hijau yang rendah emisi.

Ketujuh prototype tertuang dalam Kesepakatan Pembangunan Hijau yang berlangsung di pembukaan pertemuan terbuka Satuan Tugas Gubernur untuk Hutan dan Iklim atau Governor's Climate and Forest (GCF) 2017 di Balikpapan, Kaltim, Rabu (27/9/2017).

Penandatanganan kesepakatan berlangsung di hadapan para gubernur dan delegasi dari 35 provinsi dan negara bagian di seluruh dunia. 

Kesepakatan itu diteken para bupati di Kaltim, perusahaan swasta, asosiasi pengusaha, perwakilan masyarakat adat, hingga sejumlah lembaga swadaya masyarakat.

(Baca: Puluhan Juta Warga Kota akan Miskin dalam 15 Tahun akibat Perubahan Iklim)

“Para pihak bersepakat untuk membangun inisiatif model yang dikembangkan untuk menguji solusi inovatif menjawab tantangan pembangunan dan pengelolaan sumber daya alam yang sangat kompleks dan memerlukan kerja sama lintas sektor,” kata Kepala Badan Lingkungan Hidup Kaltim, Riza Indra Riadi, saat membacakan kesepakatan itu, Rabu (27/9/2017).

Awalnya dari deklarasi Kesepakatan Pembangunan Hijau  atau Green Growth Compact di Samarinda pada 29 Mei 2016 lalu. Deklarasi itu ditindaklanjuti untuk membangun inisiatif model.

Semula dikumpulkannyalah 18 contoh inisiatif awal pembangunan hijau yang sudah berhasil di Kaltim selama ini. Mereka bisa sebagai calon model pembangunan hijau itu.

Dalam perkembangannya, tujuh di antaranya dipilih untuk dikembangkan di tahap awal, selebihnya di tahap selanjutnya.

Model yang diterapkan pertama itu antara lain yakni model pelaksanaan program penurunan emisi karbon di Kaltim dalam rangka pelaksanaan skema forest carbon parnership facility.

Kemudian penguatan percepatan pelaksanaan dan pencapaian target perhutanan sosial seluas 660.782 hektar.

Termasuk juga dengan penguatan kelembagaan 21 unit kesatuan pengelolaan hutan, pengembangan kemitraan di 150.000 hektar kawasan Delta Mahakam. 

Serta pengembangan Program Karbon Hutan Berau, hingga pengembangan perkebunan berkelanjutan di masing-masing kabupaten.

Selain itu juga dilakukan pengelolaan kawasan ekosistem esensial untuk koridor orangutan di bentang alam Wehea-Kelay seluas 368.248 hektar.

Riza mengatakan, untuk mengembangkan, melaksanakan, dan mereplikasi prototype ini maka mereka menyepakati untuk saling bertukar informasi secara aktif, saling belajar, hingga soal memobilisasi pendanaan.

"Berupaya untuk meningkatkan komitmen dan upaya yang sudah dijalankan saat ini secara terus menerus," kata Riza.

Seluruh model itu akan menjadi pembelajaran bagi keberhasilan pembangunan hijau dan kemunculan model lain dan inisiatif berikutnya. Dengan demikian niat pembangunan hijau dan rendah emisi itu akan bisa terus terbangun.

Komitmen ini disepakati Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan Gubernur Kaltim bersama tujuh kepala daerah di Kaltim, perusahaan-perusahaan yang ada di sekitar program inisiatif model ini berlangsung.

Seperti beberapa perusahaan perhutanan, batu  bara, timber, hingga minyak dan gas. Juga dengan asosiasi pengusaha hutan Indonesia, gabungan pengusaha kelapa sawit, perwakilan masyarakat adat hingga para LSM.

Kompas TV Lahan HIjau Seluas 1.000 Hektar Terbakar di California

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com