JAKARTA, KOMPAS.com – Sejak pekan lalu, Menteri Keuangan Sri Mulyani berada di Washington DC, Amerika Serikat (AS) dalam rangka menghadiri acara Pertemuan Tahunan Bank Dunia dan IMF.
Dalam akun media sosialnya, Sri Mulyani membeberkan sejumlah hasil dari berbagai kegiatannya di AS. Termasuk mendapatkan berbagai tawaran bantuan dari sejumlah negara.
Berikut beberapa tawaran bantuan yang disampaikan Sri Mulyani melalui video yang disampaikan di media sosialnya, Minggu (15/10/2017):
1. Kelistrikan
Jerman menawarkan diri untuk mengembangkan infrastruktur pembangkit listrik dari energi terbarukan. Tawaran itu disampaikan karena negara Eropa Barat itu memiliki ketersedian dana melimpah untuk mengembangkan energi terbarukan diberbagai negara.
2. Transportasi
Sejumlah pengusaha menyatakan minatnya untuk masuk membangun sektor transportasi masal di sejumlah kota di Indonesia. Minat itu langsung ditindaklanjuti Sri Mulyani dengan meminta jararan Kemenkeu berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah.
3. Air Bersih dan Sanitasi
Perhatian sejumlah negara juga tertuju kepada penyediaan infrastruktur air bersih dan sanitasi. Dalam berbagai pertemuan, sejumlah negara mulai membicarakan bantuan dana.
4. Kebakaran hutan
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.