Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayo Hemat Bensin Kendaraan Anda dengan Menerapkan Jurus Berikut

Kompas.com - 04/11/2017, 13:00 WIB
Kompas TV Memasuki hari ketiga pelaksanaan Operasi Zebra sejumlah pengendara motor dan mobil masih kerap melakukan aksi nekat demi menghindari razia.

4. Mengisi Bahan Bakar saat Pagi Hari

Jika ingin mengisi bahan bakar di waktu yang tepat, lakukan saat pagi hari. Biasanya, SPBU memiliki tangki untuk menyimpan bahan bakar di bawah tanah area tersebut.

Kabarnya, jika tanahnya dingin, bahan bakar akan semakin kental dan padat. Sebaliknya, Saat siang hari yang panas, bahan bakar cenderung akan memuai dan kapasitasnya bisa lebih sedikit.

5. Hindari Mengisi Bensin saat Tangki Hampir Kosong

Cara hemat yang terakhir dan tidak kalah penting adalah mengisi bahan bakar saat tangki setengah penuh.

Teorinya, semakin penuh tangki bahan bakar kendaraan, maka udara di tangki semakin sedikit. Bahan bakar tidak akan mudah memuai jika ruang udaranya sempit. Bahan bakar yang kita gunakan akan lebih hemat.

Coba Alternatif Transportasi Umum agar Lebih Hemat

Agar bisa lebih hemat bahan bakar, sebaiknya kita mencoba alternatif transportasi umum saja. Di beberapa kota besar, transportasi umum bisa menjadi solusi untuk mengantarkan kita sampai ke tujuan.

Munculnya transportasi online juga bisa kita manfaatkan. Biaya yang diperlukan jauh lebih hemat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com