Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Cara Menghasilkan Rupiah dengan Hanya Bermodal Instagram

Kompas.com - 04/11/2017, 14:00 WIB

Bisnis lewat Instagram selanjutnya adalah menjadi media partner. Tugas atau pekerjaannya adalah mencari atau menggalang dana untuk sebuah kegiatan yang akan dilaksanakan.

Untuk melakukan promosi lewat sosial media, kamu bisa membuat akun Instagram dan promosikan acara atau kegiatan yang pernah dibuat.

Usahakan akun Instagram kamu lebih fokus untuk acara tertentu. Pasanglah tarif untuk setiap organisasi atau instansi yang ingin dipromosikan kegiatannya oleh media partner kamu.

4. Buka Bisnis Daring

Bisnis tanpa modal, yakin bisa? Tentu saja, mulai lakukan bisnis daring. Walaupun terkesan umum, bisnis daring milik kamu bisa dibuat sedikit berbeda dengan bisnis daring lainnya. Misalnya, dengan menjual produk kecantikan atau mode wanita daring.

Lakukan promosi secara berkala untuk bisnis daring tersebut. Buatlah konsumen selalu suka dengan produk dan pelayanan dari usaha kita. Awali dengan menjadi dropshipper produk yang sedang populer saat ini untuk mendapatkan konsumen yang lebih banyak.

5. Jadi Selebgram

Belakangan ini, selebritis Instagram (selebgram) menjadi profesi bagi seseorang yang memiliki banyak pengikut di Instagram-nya. Profesi ini sepertinya sama sekali tanpa modal. Kamu harus fokus dalam mengisi akun Instagram tersebut agar selalu ditunggu oleh para pengikut.

Tentukan, apakah Instagram milik kamu lebih cenderung pada hal yang lucu, kontroversi, atau unik dan cantik.

Akan banyak merek yang ingin dipromosikan produknya lewat Instagram kamu. Keuntungan maksimal bisa didapatkan dari sana.

6. Bikin Bisnis Jual Foto

Karena Instagram hanya untuk mem-posting foto, kesempatan ini bisa digunakan untuk menjual foto kita. Coba kamu unggah hasil foto terbaik kamu di beberapa situs, seperti InstaStock Images.

Seseorang bernama Daniel Arnold juga pernah berhasil menjalankan bisnis semacam ini. Ia menjual fotonya yang bertemakan urban. Dari situ, ia berhasil meraih keuntungan hingga ratusan juta rupiah dalam waktu satu hari. Wah, luar biasa ya.

Rajin "Posting" di Instagram Bisnis

Jika ingin maksimal berbisnis dalam Instagram dan ingin Instagram kita cepat dikenal, kamu harus rajin melakukan posting untuk konten gambar bisnis tersebut.

Dengan begitu, konten gambar kamu akan sering muncul di jendela explore teman di Instagram. Target market juga akan lebih mudah mengenali Instagram bisnis kamu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com