Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba-tiba Passion Kerja Berubah, Siapkan Hal Berikut Sebelum Resign

Kompas.com - 04/11/2017, 15:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Menemukan pekerjaan dan karier yang sesuai dengan passion kita tentunya merupakan hal yang tidak mudah. Pasalnya, sebagian besar cukup beruntung karena sudah menemukan passion mereka.

Sebagian lagi, ternyata masih merasa bingung dan akhirnya hanya bekerja tanpa passion. Padahal, seperti kita ketahui, banyak orang-orang yang akhirnya sukses dalam karier dan hidup mereka karena bekerja sesuai dengan keahlian.

Jika kita bekerja bukan karena itu merupakan keahlian kita, kita akan merasa “terpaksa” melakukannya. Ini tentu kurang baik untuk karier kita ke depan karena tidak membutuhkan waktu lama, kita akan merasa jenuh dan bosan.

Di sisi lain, kita harus tetap bekerja karena adanya kebutuhan yang selalu harus dipenuhi. Pikiran untuk resign selalu muncul, akhirnya kita merasa dilema dan kurang fokus pada pekerjaan. Jika Anda sedang merasakan hal semacam ini, sebaiknya jangan berkecil hati dulu.

Coba lakukan lima hal ini sebelum Anda memutuskan untuk resign karena bekerja tidak sesuai passion :

1. Coba Memperdalam Ilmu dan Skill

Syaratnya, Anda harus sudah menemukan passion dulu. Jika Anda suka dengan satu hal, misalnya fotografi, coba perdalam ilmu seputar fotografi dan meningkatkan skill yang dibutuhkan untuk menjadi seorang fotografer ahli sesuai keinginan Anda.

Untuk metode pembelajarannya, Anda bisa belajar lewat Youtube, artikel tentang fotografi, atau bergabung ke forum khusus pembahasan fotografi.

Dengan melakukan cara ini, kita seharusnya tidak mengorbankan pekerjaan yang sedang kita kerjakan saat ini.

Kita hanya perlu mengatur waktu saja. Walaupun tempat kita bekerja sekarang bukanlah prioritas kita, bukan berarti kita lari dari tanggung jawab pekerjaan tersebut. Jadilah orang yang lebih menghargai apa yang sudah diberikan oleh perusahaan kita.

2. Perluas Relasi Pertemanan

Jika kebetulan kita sedang libur kerja, di waktu senggang, kita juga bisa mulai fokus untuk memperdalam passion kita. Kita bisa mengikuti beberapa acara komunitas, workshop, kursus atau seminar tentang passion yang kita sedang geluti ini. Keuntunganya, kita bisa memperluas jaringan pertemanan.

Mungkin Anda sibuk dengan keluarga di saat libur. Menjadi anggota yang pasif juga tidak masalah karena mereka akan tetap berbagi informasi penting seputar komunitasnya atau seminar yang akan diberikan lewat sosial media group.

Dengan memiliki teman yang passion-nya sama dengan kita, tentunya kita dan keahlian kita bisa lebih berkembang.

3. Mengumpulkan Modal buat Usaha

Kebanyakan, passion yang dimiliki rata-rata orang biasanya bukan berbentuk pekerjaan yang disediakan sebuah perusahaan. Tapi, lebih kepada bentuk usaha sendiri yang perlu diwujudkan agar bisa menghasilkan. Untuk membuka usaha sendiri, terkadang memerlukan modal yang cukup besar.

Namun, tidak perlu khawatir karena ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mendapatkan modal tersebut, seperti memanfaatkan fasilitas Kredit Tanpa Agunan (KTA) dari bank atau lembaga penyedia KTA.

Jika setuju, sebaiknya pilih KTA yang sesuai kondisi keuangan kita. perhatikan juga sistem bunga yang diterapakan.

4. Meminta Pendapat Orang Lain

Memiliki passion di bidang tertentu sepertinya kurang lengkap jika belum memperoleh feedback atau pendapat dari orang lain. Jika kita ingin mengetahui sejauh mana passion kita ini berkembang, pendapat orang lain tentunya sangat penting untuk Anda.

Coba untuk berbagi mengenai ide-ide yang dimiliki kepada orang-orang terdekat atau teman-teman.

Biarkan mereka memberikan kritik dan saran tentang ide tersebut. Anda harus siap dihujani berbagai saran dan kritikan dari orang-orang tersebut.

Setelah itu, ambil hal positif dan membangun dari feedback mereka dan lakukan evaluasi terhadap diri sendiri. Dengan begitu, kita akan lebih termotivasi dalam menjalankan passion kita.

5. Buka Usaha Sendiri yang Sesuai Passion

Mungkin ini adalah hal yang paling membutuhkan kesadaran diri yang tinggi dari Anda. Untuk segera mewujudkan passion yang dimiliki, tentu kita perlu untuk membuka usaha sendiri yang sesuai dengan keahlian kita.

Dengan memulainya, merupakan langkah awal kesuksesan kita. Setidaknya, dulu kita tidak buru-buru untuk resign hingga sampai ke tahap ini. Akhirnya, apa yang kita inginkan secara berproses mulai terwujud.

Mewujudkan Passion hanya Perlu Waktu, Bersabarlah

Kita tidak perlu terburu-buru untuk bisa mewujudkan apa yang menjadi passion dalam karier kita. Semuanya membutuhkan proses, dan kita harus menghargai proses tersebut.

Karier atau pekerjaan yang sedang dijalani sekarang bukanlah halangan untuk mewujudkan keinginan Anda yang sebenarnya. Lakukan secara perlahan namun pasti, bersabarlah.

 

Kompas TV Perempuan Jadi Sopir Truk
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com