Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rhenald Kasali: Generasi Milenial Harus Tahu Tantangan Masa Depan

Kompas.com - 09/11/2017, 07:14 WIB
Nurandini Alya Sam

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah meluncurkan buku Disruption pada bulan Februari, Rhenald Kasali, guru besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI), kembali meluncurkan buku Tomorrow Is Today di Periplus, Pondok Indah Mall, Rabu (08/11/2017).

Buku Tomorrow Is Today tidak lagi menjelaskan mengenai apa itu disruption.

Pada buku tersebut Rhenald mengajak para pembaca buku untuk melihat apa yang dilakukan eksekutif Indonesia yang menyadari adanya ancaman disruption.

Ancaman yang bisa membuat usaha para eksekutif Indonesia mati, atau minimal kesakitan.

Ditemui setelah book Launch bukunya, Rhenald mengatakan bahwa buku tersebut bisa dibaca oleh semua kalangan, bahkan generasi milenial.

(Baca: Perusahaan E-dagang Terus Bidik Pebisnis dari Generasi Milenial)

 

Menurutnya, buku tersebut membuka jendela untuk anak-anak milenial sendiri dalam melihat langsung tantangan yang ada di masa depan.

Menurutnya, anak-anak muda saat ini hanya mengetahui bisnis online. Namun mereka tidak mengetahui ujungnya bisnis online di mana.

"Dalam buku ini dijelaskan apa saja yang bisa membuat usaha gagal, apa yang buat usaha besar, apa yang membuat mereka jadi kacau, berapa jauh langkahnya bahwa setiap hal baru tidak mudah," tambah Rhenald.

Selain itu Rhenald menjelaskan sebenarnya buku ini ditujukan bagi generasi milenial yang sekarang ini lebih memilih untuk menekuni dunia online, padahal ketika mereka mulai tidak ada yang mudah untuk every beginning.

Oleh karena itu dalam buku tersebut dijelaskan apa yang membuat mereka bisa berhasil, dan support seperti apa yang mereka butuhkan di dunia penuh tantangan ini.

Kompas TV Survei CSIS dilakukan terhadap kaum milenial pengguna media sosial Twitter, Instagram, Facebook dan Path.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com