Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

EDC Mandiri, BNI, dan BRI di 6 BUMN Diintegrasikan

Kompas.com - 20/11/2017, 13:34 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak tiga bank yang bernaung di bawah Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) sepakat bekerja sama untuk penyediaan perangkat electronic data capture (EDC) yang terintegrasi satu sama lain.

Kesepakatan ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (memorandum of understanding) di gedung Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (20/11/2017).

"Ini adalah MoU Himbara dengan enam BUMN. Keenam BUMN itu sudah punya EDC, dari BNI, Mandiri, sama BRI. Dengan atm link Himbara, maka tiga EDC tadi jadi satu EDC saja," kata Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei, dan Konsultan Kementerian BUMN Gatot Trihargo kepada pewarta, di lokasi.

Adapun keenam BUMN tersebut adalah Kereta Api Indonesia (KAI), Pos Indonesia, Pegadaian, Kimia Farma, Telkom, dan Pertamina Retail. Melalui penandatanganan nota kesepahaman ini, nantinya jumlah EDC di tiap merchant maupun tempat layanan publik yang tadinya ada tiga perangkat EDC dari Himbara, yakni BNI, Bank Mandiri, dan BRI, akan jadi satu perangkat saja.

Baca juga : Perusahaan Mauritius Gugat LPS soal Penjualan Bank Mutiara

"Kalau kita belanja kita lihat EDC-nya berjejer banyak, yang ada di sini adalah BNI, Mandiri, dan BRI. BTN tidak punya EDC, sehingga ini yang kami harapkan satu saja biar lebih ringkas. Kalau pakai kartu Mandiri, EDC-nya dari BRI maupun BNI, bisa dilakukan (transaksi)," tutur Gatot.

Implementasi integrasi EDC ini ditargetkan bisa dimulai pada Desember 2017 mendatang. Adapun integrasi layanan EDC tersebut sama dengan ATM link, di mana bank-bank BUMN bisa menggunakan ATM yang sama sehingga investasi untuk penyediaan mesin ATM maupun EDC nantinya tidak sebesar dulu, di mana satu bank harus punya perangkatnya masing-masing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Whats New
Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Whats New
Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com