Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Tol Laut, Harga Semen di Wamena Turun Jadi Rp 300.000

Kompas.com - 14/12/2017, 22:50 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan menambah jumlah trayek tol laut pada 2018 mendatang. Berkat tol laut ini,  harga-harga barang seperti harga semen di Wamena, Papua pun turun hingga ratusan ribu rupiah.

Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kemenhub, Agus Purnomo mengatakan, tahun depan trayek yang akan bertambah adalah Surabaya-Nusa Tenggara Timur, dan Surabaya-Maluku. Dengan demikian, total trayek tol laut mencapai 15 trayek.

"Lanjutan proyek tol laut 2017 sudah berjalan 13 trayek, tahun 2018 akan ditambah menjadi 15 trayek," ujar Agus saat konferensi pers di Kantor Pusat Kemenhub, Jakarta, Kamis (14/12/2017).

Tol laut sendiri merupakan program angkutan logistik yang tengah dikembangkan pemerintah melalui jalur pelayaran laut. Hal ini dilakukan guna memudahkan akses logistik dari berbagai daerah untuk mendongkrak perekonomian.

Baca juga: Harga Semen di Puncak Jaya Papua Turun Jadi Rp 500.000 Per Sak

Menurut Agus, salah satu capaian positif dari program tol laut adalah harga semen di wilayah Wamena, Papua menjadi lebih terjangkau.

"Dari data yang kami peroleh ternyata dengan adanya tol laut ini lumayan ada penurunan dari harga komoditas, di Wamena harga semen dari Rp 500.000 per sak menjadi Rp 300.000 per sak," ucapnya.

Sementara itu, selain penambahan trayek tol laut, pihaknya juga akan melakukan evaluasi trayek yang sudah dijalankan. Hal ini dilakukan guna mendorong efisiensi dan juga menyesuaikan infrastruktur pelabuhan.

"Jadi memang hasilnya kapal besar itu tidak bisa merapat. Jadi nanti di hub saja, kemudian ke wilayah kecil kita gunakan kapal yang lebih kecil. Ini akan lebih efisien," jelasnya.

Kemudian, tol laut juga akan dipadukan dengan program pelayaran feri jarak jauh atau long distance ferry. Dengan perpaduan ini, layanan feri jarak jauh bisa menjadi pengumpan dalam program tol laut.

Terbaru, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meresmikan Pelayaran Perdana Angkutan Penyeberangan Jarak Jauh (Long Distance Ferry) Lintas Jakarta-Surabaya.

Pembukaan angkutan penyeberangan jarak jauh tersebut dilakukan guna mengurangi beban lalu lintas darat dan juga mendukung program pemerintah yakni tol laut.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Ada Gejolak Global, Erick Thohir Telepon Direksi BUMN, Minta Susun Strategi

Whats New
Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Inflasi Medis Kerek Harga Premi Asuransi Kesehatan hingga 20 Persen

Whats New
Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Whats New
Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Whats New
Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com